Seksinya Kylie Jenner Tiru Gaya Ikonik Madonna, Pakai Cone Bra
Kylie Jenner kembali memberikan gaya maksimalnya yang seksi. Kali ini terinspirasi dari ikon pop Madonna.
Dalam sesi pemotretan keluarga Kardashian-Jenner untuk mempromosikan serial realitas"The Kardashians"di platform Hulu, Kylie tampil mengenakan busana vintage rancangan Jean Paul Gaultier yang ikonik: bra cone hitam dengan potongan terbuka yang dipadukan dengan rok pensil senada. Penampilannya dilengkapi dengan sepatu hak tinggi berujung runcing dari Yves Saint Laurent (YSL) seharga US$ 845 (sekitar Rp 13 juta), yang semakin menonjolkan kesan glamor.
Foto: Instagram/@KylieJenner |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melalui unggahan di Instagram, perempuan berusia 27 tahun ini menunjukkan kepercayaan dirinya dalam balutan busana tersebut, seraya menulis keterangan singkat, "I look major."
Dalam pemotretan tersebut, seluruh anggota keluarga tampil serasi dalam balutan busana serba hitam. Khloé Kardashian turut membagikan cuplikan video lucu bersama keempat saudara perempuannya (Kim Kardashian, Kourtney Kardashian, Kendall Jenner, dan Kylie Jenner) yang melakukan sinkronisasi bibir dengan dialog, "Oh my God, I'm turning into my mother." Kamera kemudian menyorot sang ibu, Kris Jenner, yang ikut bergabung sambil menimpali, "Good."
Penampilan Kylie kali ini mengingatkan publik pada penampilan legendaris Madonna dalam turBlond Ambitionpada 1990. Saat itu, Madonna mengenakan korset berwarna merah muda pucat dengan desain bra berbentuk kerucut yang juga dirancang oleh Jean Paul Gaultier. Model bra tersebut dikenal sebagai salah satu busana paling ikonik dalam sejarah musik pop.
Jean Paul Gaultier menciptakan bra cone dengan desain khas berupa jahitan spiral dan ritsleting terbuka, terinspirasi dari modelbullet braera 1950-an. Menurut Natalie Nudell, sejarawan mode dan pengajar di Fashion Institute of Technology, desain tersebut memiliki makna simbolis yang mendalam.
"Secara teoritis, korset dianggap sebagai pakaian yang mengekang tubuh, mengontrol, dan membentuknya," ujar Nudell dalam wawancaranya dengan Page Six Style pada 2021. "Namun versi Gaultier menjadikan korset bukan sekadar pakaian dalam, melainkan menjadi busana utama. Ini mengubah makna korset dari simbol pengekangan menjadi simbol kebebasan perempuan."
Ia menambahkan bahwa desain cone bra memiliki kekuatan simbolik yang besar bagi perempuan. "Penampilan ini, dengan bentuk payudara yang dilebih-lebihkan, justru menjadi siluet yang memberdayakan," jelas Nudell. Ia menambahkan, "Selebriti seperti Kylie Jenner, Cardi B, dan Megan Thee Stallion menggunakan penampilan ini untuk menampilkan diri mereka sebagai perempuan yang kuat, memanfaatkan tubuh dan seksualitas mereka sebagai alat ekspresi dan pemberdayaan."
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh














































