Rachel Gupta Mundur Jadi Miss Grand International 2024, Ini Sosok Penggantinya
Miss Grand International Organization menobatkan Christine Juliane "CJ" Hinkle Opiaza sebagai Miss Grand International 2024, menyusul kontroversi yang melibatkan pemenang sebelumnya, Rachel Gupta dari India. Penunjukan ini terjadi setelah Rachel dicopot dari gelarnya karena diduga tidak menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai pemegang gelar.
Wanita yang akrab disapa CJ ini sebelumnya meraih posisi runner-up pertama. Penunjukan ini membuat dia menjadi kontestan pertama dari Filipina yang memegang gelar tersebut.
Penobatan dilakukan dalam sebuah seremoni di MGI Hall, Bangkok, Thailand, pada Selasa (3/6/2025). Acara dimeriahkan pertunjukan musik dari penyanyi Thailand Khaopoad Nattha dan ratu kecantikan Nuwan Kanlayawan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam suasana haru, CJ - masih mengenakan mahkota runner-up miliknya - terlihat menahan air mata saat melihat bendera Filipina dikibarkan oleh para pendukung di auditorium. Sesaat setelah lagu berakhir, suara latar mengonfirmasi bahwa CJ kini adalah Miss Grand International 2024 yang baru.
Christine Juliane "CJ" Hinkle Opiaza, Miss Grand International 2024 yang baru menggantikan Rachel Gupta. Foto: Instagram/@missgrandinternational |
Bagi CJ Opiaza, momen ini menjadi titik balik besar dalam hidupnya.
"Hidup saya berubah 180 derajat," dalam wawancara bersama ABS-CBN News.
Dia melanjutkan, "Ya, saya percaya ini takdir. Mungkin ini semua hasil dari kerja keras, bukan hanya saya, tapi juga semua rakyat Filipina yang sudah menanti-nanti mahkota ini. Ini momen bersejarah untuk kita semua."
Penobatannya memang terbilang cepat. CJ menyebut masa persiapannya sangat singkat, begitu juga dengan masa baktinya yang akan lebih singkat dibandingkan ratu sebelumnya. Namun, dia menegaskan akan menjalaninya dengan sepenuh hati.
Christine Juliane "CJ" Hinkle Opiaza, Miss Grand International 2024 yang baru menggantikan Rachel Gupta. Foto: Instagram/@missgrandinternational |
"Saya punya waktu persiapan paling pendek. Masa tugas saya juga yang paling singkat. Tapi saya yakin, ini akan menjadi masa bakti yang benar-benar 'grand' untuk semua orang Filipina," katanya.
Sebagai Miss Grand International yang baru, CJ menyatakan bahwa kampanye perdamaian tetap menjadi fokus utamanya. Dia berkomitmen untuk menggunakan platform global ini guna menyuarakan pentingnya menghentikan perang dan kekerasan, sesuai dengan misi utama Miss Grand International.
Rachel Gupta, kontestan dari India yang mundur sebagai Miss Grand International 2024. Foto: Instagram/@_rachelgupta |
Dengan pengangkatan CJ sebagai Miss Grand International 2024, Filipina akhirnya meraih gelar pertamanya di ajang ini.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Ramalan Zodiak 8 Januari: Taurus Sering Ragu, Gemini Manfaatkan Situasi














































