Alasan Pippa Middleton Larang Harry dan Meghan Duduk Bersama di Pernikahannya
Delapan tahun lalu, Pippa Middleton resmi menikah dengan James Matthews dalam sebuah upacara megah di Gereja St. Mark, Englefield, West Berkshire. Namun di balik kemeriahan pernikahan yang digelar pada Mei 2017 itu, terselip kisah tak terduga tentang Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Pippa tampil memukau dalam balutan gaun renda putih rancangan Giles Deacon dengan bagian punggung berbentuk hati. Ia membawa buket bunga berisi peony, sweet peas, astilbe, freesia, waxflower, green bells, dan mollis.
Pernikahan Pippa Middleton dan James Matthews pada 2017. (Foto: Justin Tallis - WPA Pool/Getty Images) |
Anak-anak Pangeran William dan Kate Middleton, Pangeran George dan Putri Charlotte, mencuri perhatian sebagai pendamping pengantin cilik. George mengenakan kemeja berkancing dan celana krem, sementara Charlotte tampil mengenakan gaun gading dengan pita merah muda dan mahkota bunga.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun pada hari bahagia itu, pasangan Pangeran Harry dan Meghan Markle tak bisa menikmati kebersamaan karena dua permintaan tak biasa dari pihak pengantin. Menurut buku Finding Freedom karya Omid Scobie dan Carolyn Durand, Pippa dan ibunya, Carole Middleton, khawatir kehadiran Meghan, yang saat itu belum bertunangan dengan Harry, akan mencuri perhatian media dan mengaburkan fokus acara. Sebagai hasilnya, Meghan tidak hadir dalam upacara pemberkatan di gereja.
Harry tetap menghadiri upacara bersama Pangeran William, sementara Meghan menginap di sebuah rumah sewa Airbnb di Berkshire yang dipesan oleh sahabatnya. Ia melakukan riasan sendiri dan mengenakan gaun hitam sebelum dijemput Harry seusai acara pemberkatan. Keduanya kemudian makan siang bersama sebelum melanjutkan ke resepsi di kediaman keluarga Middleton di Bucklebury.
Kebersamaan Putri Wales Kate Middleton, Duchess of Sussex Meghan Markle, dan Pippa Middleton di Wimbledon 2019. (Foto: Laurence Griffiths/Getty Images) |
Pesta resepsi pun digelar dengan mewah. Alih-alih menggunakan tenda biasa, Pippa yang punya pengalaman sebagai perencana pesta, memilih bangunan kaca khusus bergaya orangerie yang didatangkan langsung dari Belgia. Menurut laporan Daily Mail, struktur tersebut diperkirakan bernilai 35.000 pound sterling belum termasuk pajak. Biaya keseluruhan bisa dua kali lipat setelah ditambah pencahayaan, dekorasi, karpet, pemanas, sistem suara, dan tenda layanan.
Meski akhirnya bisa bersama di resepsi, Harry dan Meghan kembali harus berpisah karena aturan tempat duduk ketat dari sang pengantin. Semua pasangan tamu diminta duduk terpisah, termasuk Harry dan Meghan. Harry duduk bersama presenter ITV, Tom Bradby, sementara Meghan berada satu meja dengan Mirka Federer, istri petenis Roger Federer.
"Seharusnya itu menjadi malam yang menyenangkan di dalam bangunan kaca khusus di lahan seluas 18 hektar itu. Namun sesuai permintaan Pippa, tak satu pun pasangan diizinkan duduk berdampingan," tulis Scobie dan Durand.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
TikTok Viral Verificator
Nyesek! Viral Curhat Wanita Setia 7 Tahun, Temani dari Nol Gagal ke Pelaminan















































