NewJeans Reborn Jadi NJZ, Bakal Rilis Lagu Baru di ComplexCon Hong Kong
Personel grup KPop NewJeans resmi comeback dengan nama baru NJZ. Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein juga bersiap untuk tampil sebagai headliner festival musik di Hong Kong, ComplexCon.
Sebelumnya Kamis (28/11/2024), personel grup KPop NewJeans mengumumkan keputusan untuk hengkang dari ADOR. Sejak itu para personelnya tidak bisa memakai nama panggung NewJeans. Bahkan diduga akan berganti nama menjadi Jeanz karena membuat akun Instagram @jeanzforfree.
Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein kemudian mengadakan sayembara untuk meminta bantuan penggemar menemukan nama baru mereka. Pada Kamis (23/1/2025), Bunnies (sebutan penggemar grup KPop NewJeans) mengusulkan sejumlah usulan nama termasuk JEAN5 hingga Jeannies.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rasa penasaran penggemar akhirnya terjawab hari ini, Jumat (7/2/2025). Personel grup KPop NewJeans telah memilih nama NJZ untuk kegiatan promosi mereka ke depannya. Akun Instagram @jeanzforfree juga berganti nama menjadi @njz_official.
Dalam unggahan foto pertama sebagai personel grup KPop NJZ, Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein tampil edgy dengan perpaduan style Y2K dan futuristik.
Secara khusus, Bunnies menyorot penampilan Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein terlihat bold memakai soft lens merah. Tak sedikit yang mengaitkan penampilan mereka dengan teori bahwa konsep NJZ tidak jauh-jauh dari unsur kelinci, bermata merah dan berbaju putih.
Foto tersebut merupakan hasil pemotretan NJZ dengan media Amerika Serikat, Complex. Selanjutnya NJZ akan tampil dalam festival musik ComplexCon Hong Kong yang diadakan selama tiga hari mulai tanggal 21-23 Maret 202 di AsiaWorld-Expo Convention Center. Mereka dijadwalkan menjadi headliner di hari terakhir ComplexCon, menutup festival tersebut.
Selain NJZ, ada ZICO, B.I. eks iKON, Changmo, hingga Sik-K yang juga meramaikan festival musik ComplexCon. NJZ siap untuk tampil dengan nama baru mereka dan membawakan lagu terbaru yang belum pernah dirilis kepada penggemar.
"Kami sangat gembira menyambut NJZ di panggung ComplexCon Hong Kong tahun ini," ujar Bonnie Chan Woo, owner dan CEO CEO Complex China.
"Panggung ini menandai babak baru yang penting dalam evolusi artistik mereka dan menjadi tuan rumah untuk debut ikonik mereka sebagai NJZ adalah kehormatan bagi kami," jelasnya.
Personel tertua grup KPop NJZ, Minji juga menyampaikan perasaannya untuk kembali ke atas panggung dengan nama baru di festival musik ComplexCon Hong Kong.
"Kami sangat antusias bisa melangkah ke atas panggung untuk pertama kalinya sebagai NJZ dan berbagi sesuatu yang baru dengan semua orang."
"Ini adalah momen besar bagi kami dan kami tidak sabar menunggu untuk melihat penggemar sebagai bagian dari perjalanan ini bersama, dan menunjukkan kepada dunia seperti apa musik baru kami yang telah lama kami nanti untuk dirilis," pungkas Minji NJZ.
(rcp/rcp)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady
Sinopsis The Judge Returns, Ji Sung Jadi Hakim Korup, Balik ke Masa Lalu
Perampok Gugat Balik Nana eks After School, Kini Ngaku Diimingi 40 Juta Won
7 Rekomendasi Drama Korea tentang Musuh Jadi Cinta yang Bikin Baper
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab











































