Sosok Lim Se Ryung, Pacar Miliuner Pemain Squid Game 456 yang Jadi Sorotan
Popularitas Squid Game membuat kehidupan pribadi Lee Jung Jae yang dikenal sebagai pemain 456 ikut jadi sorotan. Beberapa waktu lalu kebersamaannya dengan sang pacar, Lim Se Ryung bahkan menuai perbincangan. Kini jadi selebriti top, momen mereka saat liburan di St Barts, Kepulauan Karibia bahkan jadi sasaran paparazzi. Sosok Lim Se Ryung pun kembali bikin penasaran.
Lee Jung Jae diketahui telah lama menjalin hubungan dengan Lim Se Ryung. Mereka adalah pasangan yang diungkap Dispatch saat pergantian tahun 2015. Pria yang diganjar penghargaan Emmy untuk perannya sebagai Seong Gi Hun tersebut memang jarang mengungkap kisah cinta mereka. Namun Lim Se Ryung bukan orang biasa melainkan pewaris perusahaan Daesang.
Hubungan Lee Jung Jae dan Lim Se Ryung
Lee Jung Jae dan Lim Se Ryung disebut pertama kali bertemu pada 2005. Keduanya diketahui belum menikah di tahun ketujuh hubungan mereka. Selama ini, sang aktor diketahui menjaga privasi pacarnya meski belakangan sering dibawa ke berbagai acara karpet merah internasional. Dilansir KBIZoom, Lee Jung Jae tidak ingin Lim terganggu terlebih karena dirinya ibu dari dua orang anak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lim Se Ryung, Putri Konglomerat
Latar belakang Im Se Ryung pacar Lee Jung Jae pun telah lama jadi perhatian. Bukan orang sembarang, ia merupakan pewaris dari Grup Daesang, salah satu perusahaan terbesar di Korea.
Se Ryung merupakan anak pertama Presiden Daesang, Lim Chang Wook, yang mulai bekerja untuk perusahaan keluarga sebagai direktur kreatif pada 2012. Dilansir Korea Times, tiga tahun kemudian ia diangkat sebagai direktur eksekutif dan kini menjabat sebagai wakil ketua sejak 2021.
Latar Belakang Pendidikan Elite
Sebagai anak konglomerat dan calon pewaris, Lim Se Ryung tentu mendapat pendidikan terbaik. Pacar Lee Jung Jae ini disebut pernah kuliah di Universitas Yonsei tapi kemudian berhenti setelah menikahi suami pertama. Ia kemudian melanjutkan pendidikan di Universitas New York pada jurusan psikologi.
Mantan Istri Pewaris Samsung
Im Se Ryung merupakan seorang janda yang pernah menikah dengan sesama pewaris perusahaan. Pada 1998, ia dipersunting pewaris Samsung, Lee Jae Yong, dan punya dua anak sebelum akhirnya bercerai pada 2009. Insight Korea melaporkan wanita 45 tahun itu meminta uang cerai senilai 100 miliar won atau Rp 1 triliun.
Kekayaan Lim Se Ryung
Pacar Lee Jung Jae bisa dibilang seorang miliuner. HITC melaporkan bahwa perusahaannya mendapat keuntungan di 2021 sebanyak $ 2,5 miliar atau Rp 37 miliaran. Sedangkan sahamnya sendiri di bawah perusahaan Daesang Group bernilai US$ 190 juta atau Rp 2,8 miliaran.
Selain itu, Im Se Ryung dilaporkan memiliki banyak aset seperti, salah satunya gedung di lokasi strategis Cheongdam, Seoul. Adapun beberapa mobil mewahnya, seperti Range Rover dan Porsche yang harganya tentu fantastis.
(ami/ami)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh











































