Gaya Mengejutkan Timothee Chalamet Tiru Bob Dylan di Karpet Merah
Timothee Chalamet tampil mengejutkan dengan perubahan warna rambut yang mencuri perhatian saat menghadiri pemutaran perdana film terbarunya, 'A Complete Unknown'. Ia meniru penampilan legendaris Bob Dylan, tokoh yang diperankannya di film biografi tersebut.
Di acara yang berlangsung di New York City baru-baru ini, Chalamet mengenakan jaket kulit hitam dari Celine dan celana denim hitam vintage yang sangat mirip dengan penampilan Dylan dua dekade lalu.
Timothée Chalamet di premier 'A Complete Unknown'. (Foto: Evan Agostini/Invision/AP) |
Jaket tersebut melapisi kemeja flanel merah bergaris kotak-kotak di bawah jaket kulit, serta syal kotak-kotak abu-abu, mirip dengan gaya ikonik Dylan pada masa kejayaannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun, penampilan Chalamet tidak hanya berhenti di pakaian. Paling mengejutkan adalah gaya rambut pirangnya yang serupa dengan rambut Dylan pada 2003. Ia melengkapi penampilannya dengan mengenakan beanie biru-abu-abu dan poni pirang yang tergerai di dahinya seperti ketika Dylan tampil di Sundance Film Festival kala itu.
Aktor 28 tahun itu juga meniru tampilan Dylan dengan kumis tipisnya meskipun diketahui ia sedang menumbuhkannya untuk syuting film yang berbeda, yakni 'Marty Suprem'.
Gaya Bob Dylan di Sundance Film Festival 2003. (Foto: JAMES DEVANEY/WIREIMAGE) |
"Aku punya sesuatu sekarang," kata Chalamet merujuk pada kumisnya. "Pertama kali saya berada di sini, saya belum mencapai masa pubertas. Sekarang suara saya telah berubah dan, Anda tahu, saya mungkin akan memerankan The Rock di film biografi berikutnya," kata aktor peraih nominasi Oscar itu di The Late Show with Stephen Colbert.
Chalamet menambah daftar artis yang mengandalkan method dressing untuk mempromosikan film terbaru. Ia mengikuti jejak sahabatnya, Zendaya, yang memakai busana berestetika tenis di rangkaian acara promosi film 'Challenging'.
Di 'A Complete Unknown', Chalamet berperan sebagai Dylan pada masa awal perjalanan kariernya yang membawa namanya ke puncak popularitas pada 1960-an. Selain Chalamet, film yang disutradarai oleh James Mangold ini juga menampilkan Elle Fanning, Monica Barbaro, Edward Norton, Boyd Holbrook, Dan Fogler, Norbert Leo Butz, Eriko Hatsune, Big Bill Morganfield, Scoot McNairy, dan Will Harrison.
Timothée Chalamet dan Elle Fanning di premier 'A Complete Unknown'. (Foto: Evan Agostini/Invision/AP) |
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral














































