Kang Mina dan Kian84 Tampil Serasi Jadi Pasutri di Desa, Diduga Menikah
Aktris Korea Kang Mina dan YouTuber populer Kian84 tampil serasi jadi pasangan suami istri. Keduanya diduga benar-benar menikah. Namun, Mina dan Kian terungkap syuting konten YouTube serupa acara perjodohan legendaris We Got Married.
Pada Minggu (13/10/2024), Kang Mina mengunggah foto bersama Kian84 di Instagram. Keduanya tampil serasi memakai kostum bertani saat panen di sawah.
Aktris yang identik sebagai pemain drama Korea Hotel del Luna itu mengenakan kaos putih dan celana bermotif floral ala ahjumma alias ibu-ibu Korea. Untuk melengkapi penampilannya, Kang Mina juga memakai boots pink yang tidak kalah mencolok.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kang Mina dan Kian84 tampil serasi jadi pasangan suami istri. Foto: dok. Instagram @_happiness_o |
Sedangkan Kian84 memakai kemeja bergaris-garis oranye dengan topi hijau, celana hitam, dan sepatu boots biru tua.
Penampilan Kang Mina dan Kian84 disebut-sebut seperti pasangan suami istri yang tinggal di pedesaan. Secara khusus, netizen Korea menyorot chemistry keduanya yang diperlihatkan hidup bersama di konten YouTube Kian84. Setelah panen di sawah, Mina dan Kian masak bersama di dapur.
Kini unggahan video yang berjudul "Kang Mina yang datang ke Yeonju untuk menikah" itu banjir komentar netizen Korea. Tak sedikit yang iri dengan Kian84 karena bisa syuting konten jadi pasutri bersama Kang Mina.
"Aku benar-benar iri dengan Kian. Senyuman Mina sungguh menawan... Apa yang harus aku katakan... Kenapa kalian berdua terlihat serasi... Hah?" komentar seorang netizen di bawah video Kian84.
Chemistry Kian84 dan Kang Mina Foto: dok. Instagram @_happiness_o, dok. YouTube @kian84 |
"Mata Kian terus tertuju kepada Mina. Aku bisa merasakan kau pura-pura tidak menyadarinya. Kalian berdua sangat menawan 😊😊😊" timpal seorang netizen.
"Menurutku Kang Mina sedang cantik-cantiknya. Dia sangat cantik," ujar netizen lain yang terpana dengan wajah mantan personel grup KPop Gugudan dan I.O.I itu.
Kang Mina meraih popularitasnya sebagai kontestan acara survival Produce 101 pada tahun 2016. Sementara Kian84 merupakan YouTuber, penulis webtoon populer Fashion King, dan pengisi acara TV I Live Alone.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal













































