Jungkook BTS Tolak Tawaran Tampil di Super Bowl, Alasannya Bikin Fans Nyesek
Jungkook BTS sukses memulai debut solonya pada tahun 2023. Di tahun yang sama, personel termuda grup KPop BTS itu mulai melaksanakan wajib militer. Kini terungkap bahwa Jungkook terpaksa menolak tawaran tampil di Super Bowl 2024.
Pada Senin (7/10/2024), New York Magazine merilis artikel terbaru membahas kesuksesan bos HYBE, Bang Si Hyuk mempromosikan Jungkook BTS dan sejumlah artisnya di kancah global. Jungkook menjadi personel pertama dari grup KPop BTS yang memiliki album solo dengan seluruh lagu berlirik bahasa Inggris.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bang Si Hyuk berkolaborasi dengan eksekutif rekaman Scooter Braun, yang kini menjabat sebagai CEO HYBE America. Lagu 'Seven' yang awalnya ditulis Scooter Braun untuk Justin Bieber pun akhirnya dinyanyikan oleh Jungkook BTS. Menjadi lagu andalan dari album solonya 'GOLDEN'.
Tak hanya itu, Scooter Braun mengajak musisi global Jack Harlow dan Usher berkolaborasi dengan Jungkook BTS untuk versi remix lagu Standing Next To You.
Terungkap bahwa Jungkook BTS diundang Usher untuk tampil bersama membawakan lagu 'Standing Next To You' di Super Bowl 2024. Namun, Jungkook harus menolak tawaran tersebut karena dijadwalkan memulai wajib militer pada akhir tahun 2023.
Jungkook BTS Foto: Instagram @bts.bighitofficial |
Laporan New Yorker Magazine sontak ramai menjadi perbincangan netizen dan penggemar. Tak sedikit yang menyayangkan bahwa Jungkook BTS telah melewatkan kesempatan besar untuk tampil di Super Bowl. Banyak yang merasa sedih karena Jungkook harus melaksanakan wajib militer di usia muda, bahkan setelah debut solonya.
Agensi Jungkook BTS, HYBE juga dianggap menyia-nyiakan kesempatan emas untuk karier solonya. Namun, dia harus memulai wajib militer pada tahun 2023. Dengan begitu, BTS sudah bisa dibebastugaskan pada tahun 2025 dan memulai comeback.
"Aku bahkan bukan penggemarnya dan aku sangat sedih dia kehilangan kesempatan ini... kita sedang membicarakan Super Bowl," komentar seorang netizen di forum komunitas Korea.
"Sebagai penggemar Jungkook, sejujurnya aku sangat sedih karena dia mendaftar wajib militer lebih awal. Dia sedang berada di puncak kariernya dan bisa melakukan lebih banyak hal... tapi mereka mendaftar wajib militer bersama dan ada personel lain yang terlibat kontroversi... Aku tahu dia akan merilis lagu solo setelah keluar wajib militer dan melakukannya dengan baik jadi aku tidak khawatir... tapi tetap saja," timpal seorang netizen.
"Aku rasa artis HYBE memiliki begitu banyak kesempatan seperti ini yang bahkan tidak mereka ceritakan dan mereka sia-siakan... Sungguh menyayangkan... Aku tidak percaya mereka melewatkannya dan hanya main-main... Aku rasa mereka bahkan tidak tahu apa itu Super Bowl," tulis netizen lain yang menyayangkan kesempatan emas Jungkook BTS.
Super Bowl adalah pertandingan final sepak bola Amerika yang dilangsungkan di akhir musim pertandingan NFL di Amerika Serikat. Musisi dan penyanyi terkenal tampil sebelum pertandingan dimulai dan sewaktu istirahat (halftime). Usher mengajak Alicia Keys sebagai tamu kejutannya di Super Bowl 2024 menyanyikan lagu kolaborasi mereka, My Boo.
(mab/rcp)
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Fashion
Cari Celana yang Fit di Kaki? 3 Model Ini Wajib Masuk Wishlist di 2026!
Fashion
Nggak Perlu Waktu Lama, Pilihan Hijab Ini Bikin Sat-set dan Masih Jadi Andalan di 2026!
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Amanda Seyfried Bingung Dengar Ungkapan Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan












































