Jennifer Lopez Kepergok Ciuman dengan Ben Affleck Usai Gugat Cerai
Pasangan selebriti Jennifer Lopez dan Ben Affleck membuat gebrakan mengejutkan usai membuat gugatan perceraian. Keduanya kepergok ciuman dan bergandengan tangan.
Seperti dikutip dari NY Post, Ben Affleck dan Jennifer Lopez terlihat bersatu kembali di tengah proses perceraian mereka. Pasangan yang dijuluki Bennifer itu menghabiskan waktu bersama makan siang dengan anak-anak mereka di Beverly Hills Hotel, Beverly Hills, California pada Sabtu (14/9/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ben dan JLo saat ini berada di Polo Lounge di Beverly Hills Hotel sambil bergandengan tangan dan berciuman. Anak-anak mereka juga ada di sana, tetapi di meja terpisah," ungkap seorang sumber pada Page Six.
Saat dikonfirmasi, juru bicara Lopez dan Affleck belum memberikan tanggapan terkait kebersamaan pasangan yang tengah proses cerai itu.
Sementara itu foto-foto hasil jepretan paparazzi menunjukkan, Ben Affleck dan Jennifer Lopez datang bersama ke Beverly Hills Hotel, California, Amerika Serikat. Keduanya tampak terlibat dalam percakapan yang intens di dalam mobil yang diparkir di luar hotel.
Bintang Hustlers itu terlihat mengenakan cincin pertunangannya di jari kelingking dan cincin bertuliskan Jennifer di jari manisnya. Anak-anak Affleck, Seraphina (15) dan Samuel (12), serta anak kembar Lopez, Emme dan Max (16), juga terlihat masuk ke hotel bersama Affleck dan Lopez. Mantan istri Affleck, Jennifer Garner, tampak meninggalkan hotel bersama anak-anaknya setelah makan siang.
Kebersamaan Lopez dan Affleck ini terjadi sebulan setelah penyanyi dan aktris 55 tahun itu menggugat cerai suaminya. Jennifer Lopez dilaporkan menggugat cerai Ben pada 20 Agustus 2024. Melansir TMZ, pada dokumen hukumnya tertulis jika Lopez dan Affleck sudah berpisah sejaak 26 April 2024. Gugatan perceraian tersebut juga diajukan oleh Lopez langsung tanpa perantara pengacara.
Jennifer Lopez dan Ben Affleck menikah pada 16 Juli 2022 di Las Vegas. Melalui newsletter On The Jlo, pemain film Marry Me tersebut juga mengabarkan soal nama barunya yaitu Jennifer Lynn Affleck. Namun kini nama tersebut ingin diubahnya.
Dalam dokumen gugatan cerainya Jennifer Lopez juga mengajukan permintaan menghapus nama belakang Ben Affleck. Pelantun 'On The Floor itu meminta agar nama lamanya, Jennifer Lynn Lopez, kembali.
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal











































