Shin Min Ah & Kim Young Dae Kawin Kontrak di No Gain No Love, Ini Sinopsisnya
Shin Min Ah dan Kim Young Dae dipasangkan dalam drama Korea No Gain No Love. Penggemar akhirnya dapat melihat penampilan keduanya saat beradu akting.
Pada Rabu (17/7/2024), tvN membagikan potongan gambar Shin Min Ah dan Kim Young Dae dalam drama Korea No Gain No Love. Sang aktris tampak memakai setelan jas hitam berwarna ungu. Kim Young Dae, yang lebih muda memakai hoodie hitam.
Drama Korea No Gain No Love akan mengikuti kisah Shin Min Ah sebagai Son Hae Young, wanita yang memalsukan pernikahannya untuk menghindari kerugian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Shin Min Ah di drama Korea No Gain No Love Foto: Instagram |
Sedangkan Kim Young Dae berperan sebagai Kim Ji Wook, pria yang menyetujui ajakan Shin Min Ah pura-pura menikah dengan menjadi pengantin pria palsunya.
Banyak penggemar yang sudah tak sabar melihat chemistry Shin Min Ah dan Kim Young Dae yang terpaut usia 12 tahun sebagai pasangan suami istri palsu, yang berpura-pura kasmaran dan jatuh cinta.
Setelah membintangi drama Korea Hometown Cha Cha Cha, Shin Min Ah kembali sebagai seorang wanita oportunis yang menghitung keuntungan dan kerugian dalam hidupnya. Karakternya, Son Hae Young tak ingin melewatkan kesempatan dipromosikan di kantornya dan memutuskan untuk menggelar acara pernikahan palsu.
Kim Young Dae di drama Korea No Gain No Love Foto: Instagram |
Lawan mainnya, Kim Young Dae identik dengan perannya di drama Korea The Penthouse dan Shooting Stars. Kali ini, Kim Young Dae menjelma jadi pegawai minimarket yang bernama Kim Ji Wook. Suatu hari, pegawai teladan yang bekerja malam hari itu mendapatkan penawaran tak terduga dari seorang wanita karier jadi suaminya dan mengubah jalan hidupnya.
Drama Korea No Gain No Love akan menjadi ajang reuni bagi Shin Min Ah dan Lee Sang Yi, yang sebelumnya dipertemukan di Hometown Cha Cha Cha pada tahun 2021.
Usai drama Korea My Demon tamat, Lee Sang Yi akan menampilkan kemampuan aktingnya di drama Korea No Gain No Love sebagai CEO dan pewaris konglomerat yang tidak percaya dengan cinta, Bok Kyu Hyun.
Karakter Lee Sang Yi, Bok Kyu Hyun menjalankan perusahaan Honeyboo Education dan menjadi atasan Shin Min Ah. Dia diam-diam menjadi pembaca dan komentator web novel 19+ yang digarap oleh Han Ji Hyun sebagai Nam Ja Yeon.
Han Ji Hyun sebelumnya beradu akting dengan Kim Young Dae dalam trilogi drama Korea The Penthouse, yang tayang mulai tahun 2020. Kali ini, keduanya melepas imej anak SMA dengan karakter yang dewasa. Han Ji Hyun dikisahkan sebagai penulis web novel dengan rating dewasa 19+ Nam Ja Yeon, yang memakai nama Yeon Bo Ra.
Lee Sang Yi di drama Korea No Gain No Love Foto: Instagram |
Karakternya, Nam Ja Yeon mulai terjerat dengan sang CEO Bok Kyu Hyun setelah tinggal bersama temannya, Son Hae Young.
Kini penayangan drama Korea No Gain No Love semakin dinantikan setelah foto pemainnya dibagikan oleh tim produksi. Drama komedi romantis ini digarap oleh sutradara Kim Jung Sik, yang berada di balik kesuksesan Strong Girl Nam Soon.
Dengan jumlah 12 episode, drama Korea No Gain No Love akan tayang perdana pada 26 Agustus 2024 pukul 20.50 KST di tvN.
(rcp/rcp)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare














































