Jun Ji Hyun Comeback Main Drakor Politik Setelah 4 Tahun, Ini Sinopsisnya
Jun Ji Hyun akan membintangi drama Korea terbaru setelah empat tahun. Aktris senior Korea itu dipasangkan dengan Kang Do Won dalam drama Korea Disney+, Tempest.
Selama 27 tahun berkarier di industri hiburan, Jun Ji Hyun menampilkan akting ciamik lewat karakter berbeda. Seperti karakter aktris terkenal di My Love from the Star, putri duyung di The Legend of the Blue Sea, dan mata-mata kerajaan di Kingdom.
Jirisan menjadi drama Korea terakhir yang dibintangi Jun Ji Hyun pada tahun 2021. Sang aktris menjelma sebagai penjaga hutan yang menyelamatkan nyawa pendaki yang hilang bersama Ju Ji Hoon dan Oh Jung Se.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Empat tahun berlalu, kini Jun Ji Hyun dikabarkan membintangi drama Korea Tempest yang akan tayang pada tahun 2025.
Drama Korea Tempest akan mengikuti kisah Jun Ji Hyun sebagai seorang diplomat yang telah membangun reputasi di kancah internasional, Moon Ju. Karakternya juga pernah menjadi duta besar Amerika Serikat.
Aktris yang menikah dengan konglomerat itu dipasangkan dengan Kang Do Won di drama Korea Tempest. Sang aktor akan menjadi pria misterius dan partner Jun Ji Hyun ketika memecahkan sebuah kasus besar.
Jun Ji Hyun dalam drama Korea Jirisan Foto: Instagram @tvn_drama |
Karakter Jun Ji Hyun & Kang Dong Won
Dalam drama Korea terbarunya Tempest, Jun Ji Hyun berhasil menemukan skema politik yang melibatkan Korea Utara dan Korea Selatan di balik insiden pembunuhan.
Keberadaan San Ho (pemain Kang Dong Won), agen khusus yang tidak diketahui asal usulnya akan membantu diplomat Moon Ju. Dia merupakan mantan tentara bayaran internasional yang masa lalu dan kewarganegaraannya tetap tersembunyi.
Kang Dong Won Foto: dok. Dispatch |
Drama Korea Tempest juga menandai comeback Kang Dong Won ke layar kaca setelah 20 tahun. Selama ini, aktor senior Korea itu dikenal dengan perannya di film The Priests, Peninsula, hingga Broker.
Oh Jung Se telah dikonfirmasi bergabung dengan Jun Ji Hyun dan Kang Do Won sebagai pemain drama Korea Tempest.
Penayangan drama Korea terbaru Jun Ji Hyun pun semakin dinantikan karena menjadi ajang reuninya dengan Oh Jung Se.
Selain itu, drama Korea Tempest digarap oleh penulis skenario Jung Seo Kyung dan sutradara Kim Hee Won yang berada di balik kesuksesan drama Korea Little Women.
Jung Seo Kyung juga berada di balik produksi The Handmaiden dan Decision to Leave. Sedangkan Kim Hee Won memimpin produksi Crash Landing On You dan Vincenzo. Drama Korea terbaru mereka yang dibintangi Jun Ji Hyun kini bertema politik dan dipastikan tayang di Disney+ Hotstar.
(rcp/rcp)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady
Sinopsis The Judge Returns, Ji Sung Jadi Hakim Korup, Balik ke Masa Lalu
Perampok Gugat Balik Nana eks After School, Kini Ngaku Diimingi 40 Juta Won
7 Rekomendasi Drama Korea tentang Musuh Jadi Cinta yang Bikin Baper
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab













































