Park Sung Hoon Minta Maaf Bikin Penonton Queen of Tears Naik Darah
Park Sung Hoon menjadi sorotan selama penayangan drama Korea Queen of Tears. Tak sedikit penonton yang naik pitam melihat rencana jahatnya untuk memisahkan Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won.
Menjelang penayangan episode terakhir Queen of Tears, Park Sung Hoon meminta maaf kepada penonton yang terbawa emosi hingga menulis kritik di akun Instagram-nya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti yang terlihat dalam Queen of Tears episode 16, karakter Park Sung Hoon memaksa Kim Ji Won untuk menikah dengannya. Dia menabrak Kim Soo Hyun hingga dilarikan ke rumah sakit. Park Sung Hoon juga membawa kabur Hong Hae In.
Karakter Kim Ji Won, yang ingatannya belum sepenuhnya kembali menyadari Park Sung Hoon memiliki obsesi tak sehat. Dia berniat membunuh Kim Ji Won dengan menembakkan pistol agar tak bisa bersama siapapun kecuali dirinya. Namun tembakan tersebut dihadang oleh Kim Soo Hyun.
Park Sung Hoon Foto: dok. Instagram @boxabum |
Sesaat sebelum menembakkan peluru kedua, karakter Park Sung Hoon ditembak mati oleh polisi kerumunan polisi yang datang untuk menyelamatkan Hong Hae In. Meskipun tak ada adegan pemakaman dalam episode terakhir, karakternya Yoon Eun Sung diduga telah meninggal dunia.
Sejumlah penonton drama Korea Queen of Tears merasa puas melihat karakter Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won kembali bersama.
Park Sung Hoon Minta Maaf Bikin Emosi
Park Sung Hoon memberikan pesan terakhir untuk penonton drama Korea Queen of Tears dan menyampaikan permintaan maaf. Mengingat tak sedikit penonton yang terbawa emosi hingga dunia nyata dan membanjiri unggahan Instagram Park Sung Hoon dengan komentar pedas.
Park Sung Hoon Foto: dok. Instagram @boxabum |
"Aku ingin mengucapkan terima kasih yang tulus kepada semua penonton yang telah tertawa dan menangis bersama kami hingga sekarang. Aku merasa telah berkontribusi banyak membuat penonton marah sepanjang drama karena karakterku. Jadi di satu sisi, aku merasa menyesal. Tapi peran hanyalah sebuah peran, jadi aku meminta maaf atas nama Eun Sung agar kalian memaafkannya," ungkap Park Sung Hoon, seperti dilansir dari Soompi.
Sebelumnya Park Sung Hoon telah menjadi sasaran amukan warganet Indonesia karena aktingnya dalam Queen of Tears episode 14. Dalam episode tersebut, karakter Park Sung Hoon menjebak Kim Soo Hyun atas kasus pembunuhan hingga ditangkap polisi. Dia mencoba meyakinkan Kim Ji Won ialah pria yang dicintainya usai hilang ingatan karena operasi tumor otak.
(rcp/rcp)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare













































