Suki Waterhouse Eksis di Red Carpet Setelah Lahirkan Anak Robert Pattinson
Setelah absen sejenak dari ingar-bingar Hollywood, Suki Waterhouse yang belum lama ini tampil di Coachella 2024 muncul lagi di hadapan publik. Berstatus ibu baru, penampilannya tak kalah memukau.
Menyusul kelahiran anak buah cintanya dengan sang tunangan, Robert Pattinson, bulan lalu, model sekaligus aktris dan penyanyi ini menghadiri sebuah acara yang digelar oleh rumah perhiasan Tiffany & Co. di Beverly Hills, AS, pada Kamis (25/4/2024).
Suki Waterhouse (Foto: Stefanie Keenan/Getty Images for Tiffany & Co.) |
Kali ini, ia berbalut busana serba putih yang terdiri dari gaun strapless dibungkus coat senada yang elegan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Memberi kesan mewah, hadir perhiasan dengan kalung berlian statement beraksen merah. Saat perempuan 32 tahun itu berpose di hadapan fotografer, aura kebahagiaan baru menimang momongan jelas terpancar dari senyumnya.
Suki sebelumnya sudah memamerkan bayinya di Instagram meski tidak ada pengumuman resmi kelahiran anaknya. Tak pernah pula, baik Robert maupun Suki, mengungkap nama bahkan jenis kelamin anak pertama mereka. Tapi dalam penampilannya di Coachella, Suki untuk pertama kalinya bicara soal sang buah hati.
Foto: Matt Winkelmeyer/Getty Images for Tiffany & Co. |
Saat bicara kepada para penonton, pemain 'Daisy Jones and the Six' itu sempat bicara mengenai sosok wanita yang dianggap sebagai informasi dari jenis kelamin anaknya.
"Aku tidak tahu apakah beberapa dari kalian sudah tahu tapi aku baru saja mengalami perubahan-perubahan besar dalam hidup, ada beberapa hal besar yang terjadi,"
"Aku menyukai wanita-wanita hebat dan aku sangat beruntung untuk punya wanita kecil hebatku sendiri dan bertemu dengan cinta dalam hidupku," kata Suki.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen













































