Penyesalan Rihanna Pernah Tampil Vulgar di Masa Lalu Setelah Jadi Ibu
Rihanna menyesal dengan caranya berpakaian di masa lalu. Kini lebih sering berbusana tertutup, penyanyi sekaligus pengusaha ini merasa 'geli' dengan gaya busananya dulu.
Superstar global ini mengaku dia menyesal pernah memakai busana terlalu terbuka yang mengekspos kulit dan tubuhnya, karena kini sudah menjadi seorang ibu.
"Saya melakukan banyak hal memalukan dalam hidup saya. Puting (payudara) dan celana dalam saya terbuka kemana-mana," kenangnya kepada Vogue, Kamis (18/4/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tetapi sekarang hal-hal tersebut, saya kira, sebagai seorang ibu, sebagai seorang wanita muda yang telah berevolusi... itu hanyalah hal-hal yang saya rasa tidak akan pernah saya lakukan lagi," jelasnya lebih lanjut.
Wanita 36 tahun ini tidak secara spesifik menyebutkan pakaian yang dia maksud. Namun salah satu penampilan seksinya yang menonjol dan jadi sorotan adalah gaun transparan yang dikenakannya saat tampil di CFDA Fashion Awards 2014.
Gaya busana Rihanna di CFDA fashion awards 2014. Foto: Dimitrios Kambouris/Getty Images |
Kala itu dia mengenakan gaun rancangan desainer Adam Selman. Gaun model halter neck itu terbuat dari jaring dengan taburan kristal Swaroski.
Hanya mengenakan thong warna nude, dada Rihanna terekspos jelas di balik pakaian dengan siluet H-line tersebut.
Kini ibu dua anak ini berbusana lebih tertutup, meskipun masih menunjukkan aura seksinya. Hadir dalam berbagai kesempatan, Rihanna lebih sering memilih busana berpotongan longgar.
(hst/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Sudah Cerai, Kim Kardashian Masih Jadi Fans Sepatu Rancangan Kanye West
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Capricorn Harus Sabar, Aquarius Lebih Teliti
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini












































