Pria Ini Mirip Jeff Bezos, Ikutan Tajir Setelah Jadi 'Kembaran' Sang Miliarder
Pria asal Jerman Cagdas Halicilar mengalami perubahan besar dalam hidupnya karena kemiripannya dengan salah satu orang terkaya di dunia, Jeff Bezos. Cagdas kini meninggalkan pekerjaan sebagai seorang teknisi listrik dan memutuskan untuk menjadi sosok Jeff Bezos.
Dengan penampilan yang memang mirip dengan pendiri Amazon tersebut, Cagdas kini hidup dalam kemewahan layaknya seorang pengusaha sukses.
"Saya terlihat seperti saudara kembarnya," ungkapnya, menggambarkan kemiripannya dengan sang miliarder.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Keputusan untuk meninggalkan pekerjaannya sebagai teknisi listrik diambil Cagdas setelah merasa lelah dengan hari-hari yang dihabiskannya di lokasi konstruksi. Seperti halnya idola yang dia tiru, Cagdas juga bermimpi untuk menjadi seorang pengusaha sukses. Dia kemudian mendirikan perusahaan transportasi CB Transporte tiga tahun lalu.
Namun, yang membuatnya semakin dikenal adalah kemiripannya dengan Jeff Bezos. Seorang teman yang menyadari hal ini, mendorongnya untuk memanfaatkan potensi tersebut. Cagdas pun mendaftarkan diri ke sebuah agensi pencari doppelgänger atau orang yang mirip dengan sosok orang terkenal.
Sebagai 'Jeff Bezos' paruh waktu, Cagdas berhasil mendapatkan berbagai kesempatan menarik, termasuk tampil di stasiun TV Jerman dan acara-acara khusus. Bahkan, dia sempat menjadi bintang tamu dalam mini seri Netflix Jerman 'King of Stonks'.
Berambut botak, dengan gaya pakaian yang meniru Jeff Bezos, Cagdas memang menyerupai miliarder dunia itu. Keahliannya dalam meniru sosok Bezos bahkan membuat karyawan Amazon sendiri tertipu.
"Ketika saya berada di Seattle dengan teman-teman, kami berjalan melewati kampus Amazon. Semua karyawan Amazon datang kepada saya, ingin berselfie, dan berterima kasih karena bangga bekerja di Amazon," kenang Cagdas.
Cagdas belum pernah bertemu langsung dengan idolanya itu. Dia berharap suatu hari nanti bisa bertemu dengan Jeff Bezos.
"Keinginan saya adalah minum whiskey dengan Jeff Bezos di kapal pesiarnya. Dia juga seorang pecinta kapal pesiar seperti saya," ungkapnya.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya











































