Jeon Somi Tuai Kritik Jual Makeup Overprice, Dibandingkan dengan DIOR
Jeon Somi menjadi idol KPop pertama yang merilis brand makeup bernama GLYF. Dia mengeluarkan produk pertamanya, sebuah highlighter palette pada Selasa (2/4/2024). Namun, harga produk yang ditawarkannya menuai kritik dianggap overprice setara DIOR.
Highlighter palette keluaran brand makeup Jeon Somi, GLYF dibanderol seharga 43,000 won atau sekitar Rp 507 ribu. Netizen Korea sontak membandingkan kualitas produk brand makeup Jeon Somi dengan brand makeup mewah, DIOR Beauty.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Unggahan Instagram Jeon Somi juga dibanjiri kritik penggemar KPop dari mancanegara yang menilai highlighter palette keluaran GLYF terlalu mahal. Kualitas case bening untuk highlighter palette Jeon Somi dinilai tidak sesuai dengan harganya.
Idol KPop berdarah Kanada-Korea itu dinilai belum bisa memperkirakan target pasarnya. Produk highlighter palette Jeon Somi pun jadi perbincangan di forum komunitas Korea.
Jeon Somi merilis brand makeup GLYF Foto: dok. GLYF |
"Kalian dapat mengetahui kualitasnya jika menggunakannya tapi desain atau kemasannya tidak terasa bernilai 40,000 won..." komentar seorang netizen di forum komunitas Korea.
"Seperti produk 20,000 won... tidak terlihat 40,000 won sama sekali," tulis seorang netizen Korea.
"Pada dasarnya kita bisa membeli DIOR dengan harga tersebut," timpal seorang netizen Korea.
"Simpan saja uangmu dan beli DIOR," ujar netizen Korea lainnya.
Menyusul kritik yang berdatangan, Jeon Somi akhirnya menurunkan harga produk 'Illuétte Highlighter Palette' dari 43,000 won (Rp 507 ribu) jadi 34,400 won (Rp 406 ribu).
Harga produk makeup Jeon Somi diturunkan karena dianggap terlalu mahal Foto: dok. GLYF |
Netizen Korea kembali menyorot keputusan Jeon Somi merilis brand makeup GLYF. Dia diduga akan merilis produk lainnya setelah highlighter palette dengan empat warna.
"Aku rasa dia ingin menjadi seperti Kylie Jenner, Selena Gomez, atau Ariana Grande," "Aku hanya ingin tahu siapa target pasarnya," "Yah, aku anggap itu hanya dagangannya bukan brand makeup," komentar netizen Korea setelah Jeon Somi menurunkan harga produk makeup GLYF.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN













































