Alasan Tom Cruise Putus Cinta dengan Sosialita Rusia, Cuma Pacaran Sekejap
Hubungan cinta Tom Cruise dan sosialitas Rusia, Elsina Khayrova, sempat jadi sorotan karena hanya berlangsung sekejap. Ini alasan mereka putus.
Seperti dikutip dari Page Six, Tom Cruise putus cinta untuk menghindari masalah dengan mantan suami Elsina Khayrova. Menurut seorang sumber, mantan sosialita tersebut dikenal suka bicara terang-terangan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mantan suami Elsina adalah Dmitry Tsvetkov yang dikenal sebagai pengusaha berlian internasional. Saat diwawancara oleh Daily Mail, Dmitry pernah memperingatkan Tom Cruise untuk 'membuka mata dan dompetnya lebar-lebar,' terkait hubungan cintanya dengan Elsina.
Pernyataan Dmitry itu membuat tim Tom Cruise khawatir. Mereka tidak ingin di masa depan, Dmitry yang memang suka 'berbicara' di media membuat pernyataan yang menyudutkan bintang Mission Impossible itu.
"Mereka hanya tidak ingin berurusan dengan mantan suami yang selalu menemukan hal yang tidak enak untuk dikatakan setiap beberapa minggu," kata sumber.
Dalam wawancara dengan Daily Mail, Dmitry juga berkali-kali memuji Tom Cruise dan menyebutnya sebagai aktor favoritnya. Mantan suami Elsina itu mengaku sudah menonton film Cruise, Eyes Wide Shut, sampai 30 kali. Bahkan dia mengklaim telah berbicara pada produser-produser film Hollywood kalau Cruise adalah aktor yang bisa memerankan dirinya dalam fiilm.
"Saya memberitahu produser bahwa satu-satunya aktor yang bisa memerankanku adalah Tom Cruise," seloroh Dmitry Tsetkov.
"Kami memiliki tinggi dan berat badan yang sama dan saya akan sangat terhormat jika itu bisa terjadi. Saya tidak bisa berpikir ada yang lebih baik untuk memerankanku selain Tom. Saya berharap suatu hari nanti saya bisa bertemu dengannya untuk membicarakan proyek ini," katanya lagi.
Tom Cruise diketahui pacaran dengan Elsina Khayrova pada Desember 2023. Namun pada Februari 2024 keduanya dikabarkan putus. Aktor 61 tahun itu saat ini tengah sibuk syuting film Mission Impossible 5.
(eny/eny)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare











































