TikTok Viral Verificator
Toleransi Beragama Viral, Acara Bukber di Rumah Nonis, Momen Salat Disorot
Acara buka puasa bersama (bukber) ini viral karena digelar di tempat yang tak biasa yaitu di rumah umat non islam (nonis). Acara bukber ini jadi viral karena ketika umat muslim melaksanakan salat dikatakan menghadap patung Yesus.
Momen unik tersebut mulai viral berawal dari unggahan akun TikTok @a.mannddaa. Dia merekam momen saat teman-temannya yang muslim sedang salat berjamaah dan berbuka puasa di rumahnya yang seorang non muslim.
"Bukber di rumah gue = solat hadep patung Yesus," tulis keterangan dalam video @a.mannddaa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
@a.mannddaa ya gimana kiblatnya kesitu😭🙏🏼 #ramadhan #bukber #toleransi ♬ suara asli - أديليا فرا تيوي - أديليا فراتيوي
Akun TikTok @a.mannddaa mengatakan jika di rumahnya penuh dengan patung Yesus. Sehingga menurutnya saat teman-temannya salat mau tak mau menghadap ke patung Yesus.
"Ya gimana kiblatnya kesitu😭🙏🏼 #ramadhan #bukber #toleransi," tulis akun @a.mannddaa.
Unggahan video tentang momen toleransi agama ini langsung viral dan sudah ditonton lebih dari 4,4 juta Views. Warganet yang membanjiri kolom komentar ada yang bingung, namun tak sedikit yang menganggap salat di manapun tak masalah selama niatnya untuk Allah SWT.
"Emangnya g bisa di pindahin dulu patung nya, nanti habis shalat di pindahin lagi gitu," ucap pengguna TikTok @BangPut.
"Tolong jelasin ini gimana konsepnya😭," saut akun @Dewi Haryani.
"Ini gimana konsep nya 😭," bingung akun @k_jnk.
"Yang penting niat hati dan keyakinan sama allah swt terlebih apa yg ada di depan mata itu ga masalah klo menurut aku sih," timpal akun @NRiz_na.
"Yang penting niat nya.." saut akun @pp kucing.
Konfirmasi Wolipop
Beredar video viral bukber di rumah nonis, salat berjamaah menghadap patung Yesus mendadak viral di media sosial. Foto: Dok. TikTok @a.mannddaa. |
Wolipop sudah mewawancarai Amanda, pemilik rumah dan pengunggah video di TikTok. Amanda langsung menceritakan kisah di balik videonya.
"Video TikTok ini tentang teman-teman aku yang melaksanakan salat Magrib di rumahku setelah buka bersama. Mereka salat di rumahku karena keburu waktu Magribnya habis. Jadi nggak sempat ke masjid juga, dan nggak semua temanku salat. Di video hanya beberapa orang, padahal aslinya ada sekitar 25 orang yang ke rumahku," ungkap Amanda kepada Wolipop.
Wanita yang berusia 21 tahun ini menuturkan teman-temannya berbuka puasa di rumahnya yang berada di Yogyakarta. "Aku senang mereka ke rumahku dan mau salat di sini juga karena aku pun dari keluarga yang mix, nggak semua keluargaku Katolik, tapi Islam juga," kata Amanda.
Videonya masuk FYP di TikTok, Amanda menanggapi beragam komentar warganet. "Nggak ppapa sih, banyak tanggapan yang pro dan kontra juga, aku nggak masalah asalkan kita semua rukun dan toleransi," pungkasnya.
(gaf/eny)
Elektronik & Gadget
Baseus EnerFill FC11 10000mAh Fast Charging Powerbank, Solusi Anti Lowbat Tanpa Ribet Kabel!
Health & Beauty
Aroma Clean & Effortless untuk Sehari-hari, Alchemist Eau de Parfum Pink Laundry vs Powder Room!
Health & Beauty
Double Cleansing yang Nggak Bikin Takut, Ini Dia Cleansing Oil yang Aman buat Pori-pori dan Kulit Sensitif!
Elektronik & Gadget
UNE 12000mAh Powerbank Magnetic Qi2, Solusi Charging Ngebut Tanpa Ribet!
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce












































