Kehidupan Baru Pangeran Denmark yang Gelarnya Dicopot
Nikolai, mantan Pangeran Denmark ini gelarnya dicopot oleh sang nenek Ratu Margrethe II pada 2022. Kini pria pemilik gelar Excellency Count dari Monpexat itu menata kehidupan barunya.
Nikolai yang berprofesi sebagai model itu menunjukkan kariernya yang semakin berkilau di 2023. Lewat Instagramnya, Nikolai membagikan sejumlah pemotretan yang ia lakukan sepanjang 2023.
"Dengan terima kasih kepada semua orang yang telah saya kenal, saya tidak sabar melihat apa yang akan dibawa 2024," tulisnya dalam keterangan foto.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nikolai pun kini punya kehidupan baru. Dia pindah dari Eropa dan memilih menetap di Sydney, Australia. Nikolai mengaku betah tinggal di sana.
"Saya suka pemandangannya, orang-orangnya baik, cuacanya bagus, saya sudah diberitahu, untuk musim dingin. Ini sangat mirip dengan musim panas di Denmark, hanya saja tidak terlalu lembab," katanya kepada 9Honey.
Melihat ke depan dalam beberapa bulan mendatang; 2024 bagi Nikolai diprediksi sebagai tahun perubahan bagi Nikolai. Pangeran Mahkota Frederik dan Putri Mahkota Mary akan mewarisi gelar Raja dan Ratu bulan ini. Pangeran Frederik adalah paman dari Nikolai.
Pada September 2022, Ratu Margrethe memutuskan bahwa anak dan cucunya, termasuk Nikolai, kehilangan gelar kerajaan. Mereka akan menggunakan gelar Comte/Comtesse dari Monpezat. Keputusan ini saat diumumkan menimbulkan kekecewaan besar, dengan Pangeran Joachim, Putri Marie, Alexandra, dan Nikolai menyatakan kekecewaan mereka secara publik.
Namun, baru-baru ini, Nikolai menjelaskan bahwa meskipun perubahan ini aneh, itu tidak mengubah dirinya sebagai pribadi.
"Ini masih cukup sensitif, tetapi saya masih orang yang sama. Ini Lebih kepada formalitas atau perubahan kepemilikan, dalam suatu cara. 'Saya adalah orang yang sama seperti yang, tapi aneh memiliki panggilan yang lain sekarang," ungkapnya.
Meski begitu, Nikolai tetap memiliki hubungan baik dengan neneknya. Ia masih merayakan ulang tahun neneknya bersama-sama.
"Kami memiliki hubungan yang baik. Dia mengucapkan selamat ulang tahun padaku, kami memiliki hubungan yang baik. Kami juga bertemu dengannya saat ulang tahunnya, itu sangat menyenangkan bisa berkumpul bersama," jelas Nikolai.
(kik/kik)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak
Sinopsis The Darkest Hour, Tayang di Bioskop Trans TV Hari Ini
Pendapatan Pangeran William dan Kate Middleton Terungkap, Tembus Rp 500 M
Most Pop: Prilly Latuconsina Pamer Perut Rata saat Gym, Bikin Salfok
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
5 Benda yang Layak Dibeli untuk Oleh-oleh saat Traveling
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak











































