Sinopsis Olympus Has Fallen, Aksi Gerard Butler Lindungi Presiden AS
Film 'Olympus Has Fallen' kembali menemani Bioskop Trans TV. Film bergenre action ini hadir pada Senin (27/3/2023), tepatnya pukul 21.00 WIB.
Dirilis pada 2013, film ini merupakan garapan Antoine Fuqua. Karya-karya terdahulunya antara lain 'Training Day' (2001), 'Tears of the Sun' (2003), 'King Arthur' (2004), dan 'Brooklyn's Finest' (2009).
'Olympus Has Fallen' menghadirkan sejumlah aktor dan aktris ternama sebagai bintangnya. Sebut saja Gerard Butler, Morgan Freeman, Angela Bassett, dan Aaron Eckhart.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Film berdurasi 120 menit ini dikabarkan menelan biaya produksi hingga US$ 70 juta. Kendati demikian, keuntungan yang berhasil diraup mencapai US$ 170 juta.
Sinopsis 'Olympus Has Fallen'
Seperti dikutip dari detikHOT, film ini mengisahkan tentang Mike Banning (Gerard Butler),seorang agen rahasia pengawal Presiden Amerika, yang memiliki masa lalu kelam. Ia gagal menyelamatkan nyawa ibu Negara dari kecelakaan maut yang terjadi 18 bulan lalu, membuat dirinya dipindah tugaskan, kini dia bekerja di belakang meja di Departemen yang beda.
Berselang 18 bulan, berawal dari kunjungan Perdana Menteri Korea Selatan yang beserta rombongan menuju gedung putih untuk bertemu dengan Presiden, Benjamin Asher (AaronEckhart). Saat diskusi sedang berlangsung, sebuah pesawat teroris melakukan penyerangan terhadap gedung putih dengan menembaki setiap sudutnya.
Presiden yang sedang berbicara dengan Perdana Menteri Korea Selatan tersebut segera diamankan oleh para agen pengawal dan dibawa menuju sebuah ruang bawah tanah yang memiliki fasilitas lengkap untuk mengontrol negara tersebut dalam keadaan darurat.
Tak diduga, ternyata dibawanya sang Presiden menuju ruang bawah tanah sudah direncanakan oleh para teroris yang menyamar menjadi anggota rombongan Perdana Menteri Korea Selatan. Forbes (Dylan McDermott), yang merupakan agen rahasia pengawal Presiden berkhianat dan berada di kubu sang bos teroris, Kang Yeonsak (Rick Yune).
Sementara itu, Mike yang mengetahui Gedung Putih sedang diambil alih, nekat menerobos masuk guna menyelamatkan sang Presiden. Mike adalah satu-satunya harapan yang memungkinkan untuk menyelamatkan Presiden beserta tawanan lainnya dan kembali mengambil alih Gedung Putih, sebelum bencana besar yang diinginkan teroris.
Jangan lewatkan 'Olympus Has Fallen' di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 21.00 WIB.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Kenapa Diet Gagal Terus? Ternyata Kamu Butuh Belance Fat Burner Max untuk Boost Metabolisme
Fashion
Polo Rajut Jadi Senjata Rahasia Cowok yang Keliatan Rapi Low Effort
Health & Beauty
Rekomendasi 3 Laneige Neo Cushion Favorit Banyak Orang, Kulit Auto Flawless dan Tahan Seharian!
Elektronik & Gadget
Medicube Age-R Booster Pro, Investasi Alat Skincare yang Kerasa Hasilnya!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
Ramalan Zodiak Aquarius 2026: Karier Bersinar, Asmara Menghangat
5 Gaya Ariana Grande Bak Peri di Red Carpet Critics Choice Awards 2026
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan











































