Emily Ratajkowski Pemotretan Pakai Celana Kedodoran, Dituding Fatfobia
Model Emily Ratajkowski menuai kritikan tajam setelah tampil di pemotretan majalah Prancis, Le Monde. Netizen menudingnya fatfobia karena berpose mengenakan busana plus-size.
Dalam pemotretan tersebut, wanita 32 tahun ini tampil dengan beberapa gaya busana. Salah satu konsep pemotretan memicu protes karena dianggap fatfobia, sebuah bentuk kebencian atau ketakutan terhadap tubuh gemuk.
Model yang akrab disapa Emrata itu tampak memakai cardigan putih yang dipadukan celana denim. Jeans tersebut berukuran sangat besar hingga tubuhnya bisa masuk ke salah satu lubang celana.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ibu satu anak ini berpose dengan tangan kanannya membentangkan salah satu sisi celana sehingga terlihat perbedaan antara tubuhnya yang ramping dengan lingkar pinggang celana yang lebar. Emrata melengkapi penampilannya dengan sepasang sneakers, sementara rambut ditata acak dan wajah dipulas makeup minimalis.
Saat diunggah di akun Instagram miliknya, protes dan kritik dengan cepat membanjiri kolom komentar. Mereka menilai konsep foto tersebut sangat aneh dan tidak peka.
Emily Ratajkowski. Foto: Instagram/@emrata |
"Fakta bahwa seluruh tim mengerjakan ini dan menganggap ini keren sangatlah kacau," kritik salah satu netizen.
"Body shaming tapi dengan cara yang modis? Tidak terima kasih dan lakukan yang lebih baik," tulis netizen lainnya.
"Apa sih gambar kedua itu yang fatfobia?" kata netizen lagi.
Emily Ratajkowski. Foto: Instagram/@emrata |
Kritikan semakin keras dari netizen, mengingat Emrata pernah menulis buku tentang masalah imej tubuh. Dalam buku bertajuk 'My Body' itu, dia mengangkat tentang imej tubuh, standar kecantikan, dan tekanan masyarakat terhadap tubuh wanita. Tak sedikit netizen menudingnya munafik.
"Foto kedua yang aneh. Dan Anda menulis buku tentang imej tubuh? Mm," komentar salah satu follower.
"Menulis buku yang fokus pada imej tubuh kemudian melakukan pemotretan seperti di foto kedua itu sangatlah gila," yang lain menimpali.
(hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran













































