Tunjukkan Rasa Hormat, Kate Middleton Nyeker Saat Masuk Rumah Orang
Sikap Kate Middleton saat mengunjungi rumah presenter Roman Kemp dipuji. Princess of Wales itu menunjukkan sikap hormat dan sopan santun dengan nyeker saat memasuki rumah sang presenter.
Hal tersebut diungkapkan secara langsung oleh sang presenter. Roman mengatakan bahwa Kate Middleton datang ke rumahnya dengan suasana yang santai, duduk bersama keluarganya dan ngobrol di meja makan.
Dari pertemuannya itu yang paling diingat adalah Kate Middleton masuk ke rumah Roman dengan melepas sepatunya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kate Middleton saat diwawancara Roman Kemp Foto: dok. BBC |
"Hal yang paling lucu adalah dia tidak memakai sepatu karena dia cukup hormat untuk melepas sepatunya di depan pintu," ungkap Roman.
"Itu benar-benar melekat di kepalaku karena kamu tidak pernah melihat bangsawan tanpa sepatu," tambahnya.
Kate Middleton dan Roman Kemp bertemu untuk wawancara film dokumenter BBC: Our Silent Emergency, tentang krisis kesehatan mental yang memengaruhi pria muda di Inggris.
Roman pada awalnya menyangka bahwa Kate hanya bisa diwawancara dengan panggilan Zoom, namun calon Ratu Inggris itu sendiri yang kemudian menawarkan diri untuk main ke rumah Roman.
"Kami melakukan panggilan Zoom, hanya dia dan saya. Dan dia seperti, 'Oh, kamu tahu, aku bisa datang ke tempatmu dan melakukan wawancara di sana. Aku hanya berkata, 'Tidak, ayo pergi ke rumah orang tuaku, Ini rumah yang lebih besar. Aku tidak ingin membawa royalti ke flat di Vauxhall,'" kenang Roman.
Bukan kali ini saja Kate Middleton nyeker. Dia pernah melepas sepatunya dalam acara kerajaan saat mengunjungi museum di India tahun 2016 untuk menghormati Mahatma Gandhi
(kik/kik)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare












































