Model Ashley Graham Tak Ingin Punya Anak Lagi, Suami Jalani Vasektomi
Ashley Graham tak ingin menambah momongan lagi setelah dikaruniai tiga anak, dua di antaranya kembar. Mendukung keputusan sang istri, suami Ashley, Justin Ervin memutuskan vasektomi.
"Kami berada dalam mode vasektomi penuh. Dia tak lagi mengeluarkan sperma. Sekarang aku tidak perlu lagi minum pil (KB), syukurlah," ujar model 35 tahun ini, seperti dikutip dari People.
Vasektomi adalah kontrasepsi bedah untuk pria dengan cara memutus saluran sperma. Operasi kecil ini menghambat saluran spermatozoa (vas deferens) yang membawa sperma keluar dengan cara memotong dan mengikat mati saluran sperma.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ashley Graham dan Justin Ervin. Foto: Instagram/@ashleygraham |
Operasi ini bersifat permanen, maka dari itu pria yang ingin melakukannya harus sudah benar-benar yakin tidak ingin memiliki anak lagi dan tidak akan berubah pikiran.
Ashley Graham dan Justin Ervin menikah pada 2012 dan harus menunggu hingga sembilan tahun sebelum memiliki anak pertama mereka, Isaac. Setahun setelah putra pertamanya lahir, model 35 tahun ini hamil lagi, namun mengalami keguguran satu bulan kemudian.
Model plus-size ini kembali hamil dan melahirkan dua anak kembar 11 bulan setelah keguguran. Namun kelahiran keduanya ini datang dengan sejumlah tantangan.
Tak lama setelah bayi kembarnya lahir, Ashley mengalami pendarahan hebat hingga kehilangan kesadaran. Dia pun harus istirahat di tempat tidur selama empat hari dan tidak bisa berjalan hingga seminggu penuh.
(hst/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh












































