Sinopsis The Boy, Film Horor di Bioskop Trans TV Hari Ini
Film 'The Boy' kembali hadir di Bioskop Trans TV. Film bergenre horor ini tayang pada Kamis (27/7/2023), tepatnya pukul 23.00 WIB.
Dirilis pada 2016, 'The Boy' merupakan film garapan William Brent Bell. Karyanya yang lain antara lain 'Stay Alive' (2006), 'The Devil Inside' (2012), dan 'Wer' (2013).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lauren Cohan di film 'The Boy'. (Foto: Dok. Lakeshore Entertainment via IMDb) |
'The Boy' menampilkan Lauren Cohan dan Rupert Evans sebagai bintang utamanya. James Russell dan Diana Hardcastle juga ambil bagian.
Penampilan Lauren Cohan menjadi magnet tersendiri dalam film ini. Ia memiliki pesona yang kuat menampilkan tokoh Greta dalam The Boy.
Sinopsis 'The Boy'
Seperti dilansir dari detikHOT, Lauren Cohan berperan sebagai seorang baby sitter bernama Greta. Greta dikisahkan siap menerima pekerjaan ini tak semata-mata hanya karena uang. Melainkan ia ingin lari dari masa lalunya usai menjalani hubungan asmara yang pahit dengan kekasihnya yang gemar berlaku kasar.
Greta menerima pekerjaan yang ditawarkan sepasang suami-istri Heelshire. Keduanya meminta Greta menjaga putra mereka yang ternyata adalah sesosok boneka porselen.
Greta awalnya meremehkan pekerjaan ini dan tertawa atas kesempatan yang ia ambil. Ia tak habis pikir, tugasnya hanya untuk menjaga sebuah boneka porselen.
Film 'The Boy' (Foto: Dok. Lakeshore Entertainment via IMDb) |
Hingga akhirnya, Greta diuji saat pasangan Heelshire meninggalkannya sendiri di rumah tua milik mereka. Keberadaan boneka porselen yang diberi nama Brahms itu nyatanya penuh kengerian.
Greta harus melawan nyalinya yang sudah di ujung tanduk untuk tetap bertahan bersama Brahms.
Saksikan 'The Boy' di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 23.00 WIB.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket













































