Lee Seung Gi dan Lee Da In Dikabarkan Tak Bulan Madu Usai Nikah Besok
Lee Seung Gi dan Lee Da In akan segera melangsungkan pernikahan. Sesuai jadwal yang telah ditentukan, Lee Seung Gi dan Lee Da In akan menikah besok pada tanggal 7 April 2023.
Namun menurut laporan eksklusif 10Asia, Lee Seung Gi dan Lee Da In merelakan bulan madu mereka untuk berkonsentrasi dengan pekerjaan. Setelah menggelar pesta pernikahan, pasangan artis Korea itu akan fokus dengan kesibukan masing-masing.
"Lee Seung Gi dan Lee Da In akan kembali ke pekerjaan mereka, setelah pernikahan tanpa melakukan perjalanan bulan madu," ungkap seorang insider kepada 10Asia pada Rabu (5/4/2023).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pasalnya Lee Seung Gi melanjutkan kariernya sebagai penyanyi. Dia akan memulai Lee Seung Gi Asia Tour Concert di Seoul, Korea Selatan yang diadakan selama tiga hari sejak 4 Mei 2023.
Selanjutnya Lee Seung Gi menyapa penggemar di Tokyo (12 Mei), Osaka (14 Mei), Taipei (21 Mei), dan Manila (27 Mei).
Lee Seung Gi Foto: dok. Instagram @hook_entertainment |
Penggemar Indonesia juga dapat menantikan kedatangan Lee Seung Gi yang menggelar konser di ICE BSD Tangerang pada 24 Juni 2023.
Pelantun Will You Marry Me itu juga akan menyambangi Kuala Lumpur (5 Juni), Singapura (14 Juni), dan Bangkok (15 Juli).
Sedangkan tunangannya Lee Da In tengah disibukkan dengan syuting drama Korea kerajaan Lovers yang tayang di MBC.
Lee Da In Foto: dok. Instagram @xx__dain |
Hubungan Lee Seung Gi & Lee Da In
Hubungan Lee Seung Gi dan Lee Da In sempat diterpa cobaan karena tidak mendapat restu netizen Korea. Pasalnya calon istri Lee Seung Gi dianggap berasal dari keluarga problematik.
Calon mertua Lee Seung Gi, Kyeon Mi Ri diketahui terlibat kasus penggelapan dana. Meskipun ibu Lee Da In telah angkat bicara, Kyeon Mi Ri dituding membersihkan nama keluarganya.
Calon mertua Lee Seung Gi dan tunangannya Foto: Instagram |
Imej Lee Seung Gi pun ikut tercoreng. Bintang drama Korea Vagabond itu disebut-sebut menikahi keluarga penipu. Unggahan Instagram-nya pun dipenuhi dengan komentar hujatan.
Meskipun begitu, tak sedikit penggemar yang menantikan momen Lee Seung Gi dan Lee Da In bersanding di pelaminan.
Keduanya mengundang keluarga dan kerabat terdekat untuk hadir di Grand Intercontinental Seoul-Parnas Hotel di Gangnam Seoul pada 7 April 2023. Acara pernikahan Lee Seung Gi dan Lee Da In akan dipandu oleh MC nasional Korea Selatan, Yoo Jae Suk.
(rcp/rcp)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi














































