Jisoo BLACKPINK Diduga Punya Tato, Ini Reaksinya Saat Ditanya Fans
Jisoo BLACKPINK diduga memiliki sebuah tato di bawah ketiaknya. Penggemar menyadari hal itu setelah melihat foto-fotonya selama konser di Paris.
Meskipun tato tersebut awalnya sulit dilihat penggemar, Jisoo BLACKPINK mengunggah foto yang memperlihatkan tatonya dengan jelas. Dalam foto itu, dia memakai korset bermotif leopard seharga Rp 13 jutaan dari AREA.
Sebelumnya pada September 2022, beredar pula desas-desus Jisoo dan Rose BLACKPINK terlihat di sebuah studio tato. Penggemar menduga keduanya membuat tato kembar. Kecurigaan para BLINK semakin besar setelah melihat Jisoo kerap memakai busana lengan panjang saat soundcheck konser.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bahkan saat Jisoo BLACKPINK memakai sleeveless dress merah saat penampilan solonya, penggemar menuding tatonya ditutupi dengan makeup.
Jisoo BLACKPINK terlihat punya tato di bawah ketiaknya Foto: dok. Instagram @sooyaaa__ |
Hingga akhirnya seorang penggemar asal Filipina mencoba membuktikan keberadaan tato Jisoo BLACKPINK. Saat menghadiri soundcheck konser BORN PINK pada Senin (27/3/2023), dia mengangkat kertas bertuliskan "SHOW ME UR TATTOO" yang berarti "Tunjukkan tatomu kepada kami."
Sesuai harapan penggemar, Jisoo BLACKPINK melihatnya memegang kertas tersebut. Dia pun tampak cekikikan setelah diminta menunjukkan tatonya.
Jisoo tidak membenarkan maupun menyangkal dugaan dirinya memiliki tato. Namun reaksinya dianggap telah menjawab rasa penasaran penggemar.
Tato Lisa dan Rose BLACKPINK
Sedangkan Rose BLACKPINK telah angkat bicara perihal tatonya setelah ditanyakan seorang fansite. Pada Selasa (28/3/2023), Rose terbang ke Amerika Serikat untuk menghadiri Sulwhasoo x The MET. Saat berbicang dengan @_youimma, Rose BLACKPINK mengungkap dia memiliki sebuah tato yang tidak permanen.
"Chaeyoung (nama asli Rose BLACKPINK) mengatakan tato di lengannya akan hilang setelah beberapa waktu. Ketika aku menanyakan bentuknya, dia sangat malu dan meminta untuk menebaknya," tulis fansite Rose BLACKPINK.
Terungkap bahwa tato Rose BLACKPINK bertuliskan inisial huruf H yang dimaksudkan untuk mewakili nama anjing peliharaannya Hank.
Seperti Rose dan Jisoo BLACKPINK, Lisa terlihat memiliki sebuah tato di bagian bawah punggungnya dalam sampul majalah Harper's Bazaar Singapura. Sayangnya tato bergambar bunga tersebut menuai kontroversi di negara asalnya. Pasalnya Lisa BLACKPINK dianggap sebagai panutan oleh berbagai kalangan usia termasuk anak-anak Thailand.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Angelina Jolie Ingin Tinggalkan AS, Berencana Pindah ke Kamboja
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
Lisa BLACKPINK Jadi Presenter Golden Globe Awards 2026, Cetak Rekor Baru
Alasan Drakor Love Me Menarik Ditonton, Dibintangi Seo Hyun Jin & Chang Ryul
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi












































