Jadi Antagonis di The Glory 2, Gaya Park Sung Hoon 'Jae Jun' Saat Imut Viral
Viral foto lama Park Sung Hoon sebelum membintangi drama Korea The Glory 2. Sang aktor kini menjadi perbincangan karena penampilan imutnya disebut bak idol KPop.
Dalam drama Korea The Glory Part 2, Park Sung Hoon tampil garang sebagai Jeon Jae Jun. Karakternya menjadi salah satu perundung Song Hye Kyo di SMA.
Seperti lawan mainnya Lim Ji Yeon, Park Sung Hoon menjadi musuh penonton drama Korea The Glory Part 2. Terlebih Park Sung Hoon memerankan karakter kasar yang suka main perempuan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Park Sung Hoon Foto: dok. Instagram @boxabum |
Foto Lama Park Sung Hoon
Popularitas drama Korea The Glory Part 2 sukses melambungkan namanya. Tak sedikit netizen Korea yang mulai mencari tahu masa lalu Park Sung Hoon sebagai aktor.
Belakangan netizen Korea menemukan foto lama Park Sung Hoon yang kontras dengan penampilannya dalam drama Korea The Glory Part 2.
Foto lama Park Sung Hoon viral Foto: dok. theqoo |
Dalam foto-foto tersebut, Park Sung Hoon punya potongan rambut berponi bak idol KPop. Dia tampil dengan gaya kasual memakai kaos, topi, dan celana jeans.
Berbeda dengan gayanya dalam drama Korea The Glory 2 yang terlihat necis dalam balutan setelan jas. Rambutnya pun ditata rapi menampakkan dahinya.
Foto lama Park Sung Hoon dibagikan seorang netizen Korea pada Minggu (12/3/2023) dalam postingan forum online yang viral. Terungkap bahwa Park Sung Hoon saat itu masih aktif sebagai aktor teater.
Di usianya yang menginjak 20an, Park Sung Hoon sudah punya penggemar setia yang kerap menonton pertunjukannya dan mengambil fotonya.
Netizen Korea ramai mengomentari penampilannya yang jauh dari imej bad boy seperti dalam drama Korea The Glory Part 2. Park Sung Hoon dinilai imut dan tampan bak idol KPop.
Foto lama Park Sung Hoon viral Foto: dok. theqoo |
"Wah dia tidak terlihat seperti karakternya di The Glory. Dia sangat imut," komentar seorang netizen.
"Dia sangat tampan. Bahkan ketika aku menonton The Glory, aku menyukainya karena penampilannya meskipun dia seorang bajingan," tulis seorang netizen.
"Dia bisa lolos menjadi seorang idol KPop. Wah..." timpal netizen lain.
Sebelum membintangi The Glory Part 2, Park Sung Hoon menjadi pemain pendukung dalam sejumlah drama Korea. Penggemar dapat melihat penampilan aktor 38 tahun itu dalam drama Korea Jealousy Incarnate, Mad Dog, hingga Pyschopath Diary.
(rcp/rcp)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me














































