Sinopsis Final Score, Film Pierce Brosnan di Bioskop Trans TV Hari Ini
Film 'Final Score' tayang kembali di Bioskop Trans TV. Film bergenre laga-olahraga ini hadir pada Sabtu (17/12/2022), tepatnya pukul 23.45 WIB.
Dirilis pada 2018, 'Final Score' merupakan film garapan Scott Mann. Karya terdahulunya antara lain 'The Tournament' (2009) dan 'Heist' (2015).
Film 'Final Score' menampilkan sejumlah aktor laga ternama. Salah satunya Dave Bautista, pemeran Drax di dua film Guardians of the Galaxy. Tampil pula Martyn Ford yang belum lama ini muncul di film 'F9: The Fast Saga'. Ia juga pernah bermain di film 'Kingsman: The Golden Circle' (2017).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tidak ketinggalan aktor kawakan Pierce Brosnan, mantan bintang James Bond. Aktris Alexandra Dinu dan Lucy Gaskell juga membintangi film ini.
Sinopsis 'Final Score'
Di film ini, Dave Bautista berperan sebagai Michael Knox, seorang mantan tentara yang dihadapkan pada situasi pelik. Ia harus menghentikan aksi teroris yang hendak meledakkan stadion penuh penonton di tengah pertandingan sepakbola.
Diceritakan Michael Knox yang berasal dari AS mengajak anak temannya menyaksikan pertandingan bola di stadion markas West Ham United. Saat di sana, ia menemukan benda mencurigakan yang ternyata adalah bahan peledak C-4.
Ternyata itu ulah teroris dari Rusia bernama Arkady. Apa motif Arkady untuk meledakkan stadion tersebut? Lantas berhasilkah Michael Knox menggagalkan rencana tersebut?
Jangan lewatkan 'Final Score' di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 23.45 WIB.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket











































