Bantahan Teman Kate Middleton Soal Klaim Meghan Markle di Dokumenter Netflix
Komentar dan pengakuan Meghan Markle di dokumenter 'Harry & Meghan' yang tayang di Netflix mulai meresahkan orang-orang terdekat keluarga Kerajaan Inggris. Teman Kate Middleton pun angkat bicara untuk membantah salah satu klaim yang dilontarkan Duchess of Sussex.
Dalam sebuah episode, Meghan bercerita tentang pengalamannya pertama kali bertemu calon kakak ipar, Pangeran William dan Kate Middleton. Ia lalu mengomentari soal kekakuan yang dirasakannya saat berinteraksi.
"Aku tipe orang yang suka memeluk. Aku tidak menyadari bahwa berpelukan bisa sangat mengintimidasi orang-orang Inggris," ujar ibu dua anak itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kepada People, seorang sumber yang disebut sebagai teman dekat Putri Kate memiliki pandangan yang berbeda. Apa yang keluar dari Meghan justru kontras dengan kepribadian Kate.
Kate Middleton memeluk seorang warga di London pada 2012. (Foto: Getty Images/WPA Pool) |
"Kate suka sekali memeluk. Dia punya pribadi yang hangat dan bersahabat. Dia selalu memberi pelukan dan ciuman," ujarnya.
Dokumenter 'Harry & Meghan' yang episode pertamanya dirilis pada 8 Desember lalu mempertontonkan Pangeran Harry dan Meghan Marke berkeluh-kesah tentang perlakuan keluarga Kerajaan terhadap mereka.
Dalam sebuah cuplikan promosi, mengajak para penonton untuk melihat kehidupan pernikahan mereka yang awalnya terlihat baik-baik saja sebelum semua berubah total.
Kate Middleton memeluk seorang anak saat berkunjung ke AS pada 2011. (Foto: AFP via Getty Images/AFP) |
"Rasanya sulit untuk melihat kembali ke belakang dan bilang, 'Apa yang sebenarnya terjadi?'" buka Pangeran Harry dalam narasinya.
"Ada hierarki keluarga. Ada hal yang bocor, tapi ada juga cerita bohong. Ini adalah sebuah permainan kotor," lanjutnya.
Dalam adegan selanjutnya, Netflix menunjukkan bagaimana Putri Diana dan Kate Middleton dikejar-kejar oleh paparazi. Pangeran Harry pun mengungkap rasa sakit yang dirasakan oleh para perempuan yang menikah dengan keluarga kerajaan.
Kate Middleton memeluk seorang peserta London Marathon 2017. (Foto: POOL/AFP via Getty Images/CHRIS JACKSON) |
"Rasa sakit dan tersiksanya para perempuan yang menikah dengan 'institusi' ini, kegilaan ini," jelas Pangeran Harry.
Meghan juga mengklaim Istana Buckingham sengaja menyebar berita bohong tentang dirinya kepada pers demi mengangkat pamor anggota keluarga lainnya.
"Saya tidak dilempar ke tengah gerombolan serigala, saya justru jadi makanan mereka," ungkap mantan aktris Hollywood itu.
(dtg/dtg)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi














































