Sinopsis One Dollar Lawyer, Drakor Rating Tinggi Dibintangi Namgoong Min
Drama Korea One Dollar Lawyer dibintangi Namgoong Min dan Kim Ji Eun. Sejak penayangan episode pertama pada Jumat (23/9/2022), One Dollar Lawyer sudah mencetak rating tinggi sebesar 8,2 persen.
Tak sedikit yang melihat kemiripan wajah pemain utama One Dollar Lawyer dengan Jaemin NCT. Penggemar menyebut Namgoong Min memiliki kepribadian dan selera humor yang sama dengan idolanya.
Saking miripnya pemain utama One Dollar Lawyer itu dinilai cocok memerankan ayah Jaemin. Sedangkan lawan main Namgoong Min, Kim Ji Eun dinilai mirip Ryujin ITZY.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Banyak penggemar membandingkan foto kedua pemain utama One Dollar Lawyer dengan kedua idol KPop di jagat Twitter.
One Dollar Lawyer Foto: dok. SBS |
One Dollar Lawyer pun mengalami peningkatan rating. Dan setelah satu minggu tayang, ratingnya menembus dua digit.
Episode ketiga One Dollar Lawyer telah mencetak rating tertinggi sebesar 12,9 persen setelah tayang Sabtu (30/9/2022).
Dengan jumlah 16 episode, drama Korea One Dollar Lawyer tayang setiap Jumat dan Sabtu pukul 22.00 KST di SBS. Penonton Indonesia dapat menantikan episode terbaru One Dollar Lawyer di Disney+ Hotstar.
Sinopsis One Dollar Lawyer
Seperti judulnya, drama Korea One Dollar Lawyer mengikuti kisah pengacara yang hanya membebankan biaya sebesar 1,000 won (sekitar Rp 10 ribu) terlepas dari keahliannya menangani kasus para klien.
One Dollar Lawyer Foto: dok. SBS |
Cheon Ji Hoon (pemain Namgoong Min) menjadi pahlawan bagi banyak kliennya. Dia tidak mengenal takut saat menghadapi orang kaya yang melanggar hukum dan menyewa pengacara mahal sekalipun.
Hidupnya berubah setelah kedatangan Baek Ma Ri (pemain Kim Ji Eun) yang menjadi pengacara magang di firma hukum Baek. Kedua pengacara yang percaya diri dan arogan harus bekerja sama memecahkan kasus. Namun pertemuan pertama mereka di One Dollar Lawyer sudah dibumbui drama.
Drama komedi bertema hukum itu juga menampilkan aktor senior Lee Deok Hwa, yang populer lewat A Business Proposal. Lee Deok Hwa menjelma menjadi kakek Baek Ma Ri, Baek Hyun Mu yang mendirikan firma hukum tempat Cheon Ji Hoon bekerja.
One Dollar Lawyer Foto: dok. SBS |
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce














































