BLACKPINK Garap Album Setelah Dua Tahun, Ini Bocoran dari Rose BLACKPINK
Rose BLACKPINK membagikan kabar bahagia untuk penggemar. Dia mengungkap bahwa BLACKPINK tengah sibuk mempersiapkan comeback dan tur dunia.
BLACKPINK menjadi salah satu grup KPop terpopuler di mancanegara. Namun grup jebolan YG Entertainment itu sudah lama tak merilis lagu baru sejak comeback dengan lagu 'Lovesick Girls' pada Oktober 2020.
Baru-baru ini, masa hiatus BLACKPINK juga menjadi perbincangan di forum komunitas Korea. Pasalnya BLACKPINK telah vakum selama 20 bulan, bahkan melebihi masa wajib militer yang berlangsung 18 bulan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak sedikit pula grup KPop wanita yang memulai debutnya saat BLACKPINK hiatus. Di antaranya STAYC, aespa, Kep1er, IVE, NMIXX, dan LE SSERAFIM.
BLACKPINK saat promosi lagu 'Lovesick Girls' Foto: dok. Instagram |
Rose BLACKPINK Bocorkan Album Baru
Pada Kamis (9/6/2022), Rose BLACKPINK menghadiri acara pameran Tiffany & Co 'Vision & Virtuosity Exhibition' di London, Inggris sebagai global ambassador.
Dalam wawancaranya dengan London Live, Rose mengungkap bahwa BLACKPINK tengah mempersiapkan album yang akan dirilis dalam waktu dekat. Dia pun tak sabar untuk tampil kembali di atas panggung.
"Kami sedang mengerjakan comeback berikutnya, album kami berikutnya. Kami sudah lama tidak comeback, jadi kami sangat antusias untuk merilis lagu baru dalam waktu dekat."
"Kami tengah sibuk dan fokus mempersiapkan (album) itu. Kami tak ingin penggemar kecewa, jadi kami bekerja keras," ungkap Rose BLACKPINK.
Dalam kesempatan itu, Rose juga menyinggung tur dunia yang akan dilakukan BLACKPINK pada akhir tahun 2022.
"Aku sangat senang bisa kembali melakukan tur dunia di akhir tahun untuk bertemu penggemar," sambungnya.
Jisoo BLACKPINK Bocorkan Tanggalnya
Secara tak langsung, Jisoo BLACKPINK pun telah membocorkan jadwal comeback BLACKPINK yang telah ditunggu-tunggu.
Jisoo BLACKPINK balas komentar BLINK seputar comeback Foto: dok. Weverse |
Dia membalas pesan seorang penggemar yang menebak bahwa BLACKPINK akan comeback pada bulan Agustus 2022.
"Kalau Chu (panggilan Jisoo) comeback di bulan Agustus, goyangkan (emoji) wortel!" tulis penggemar di platform Weverse.
"Wortel wortel 🥕bergoyang! Kenapa menggoyang wortel?" balas Jisoo BLACKPINK.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Potret Moana Anak Ria Ricis, Sudah Jadi Juragan Kos-kosan di Usia 3 Tahun
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Ramalan Zodiak 9 Januari: Libra Pemasukan Stabil, Scorpio Kerja Keras
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana












































BLACKPINK saat promosi lagu 'Lovesick Girls' Foto: dok. Instagram
Jisoo BLACKPINK balas komentar BLINK seputar comeback Foto: dok. Weverse