Viral Ria Ricis Kena Prank Teuku Ryan, Ngaku Mau Batalkan Pernikahan
Selasa, 19 Okt 2021 10:02 WIB
Ria Ricis dan Teuku Ryan diketahui akan segera melangsungkan acara pernikahan. Sebelumnya, keduanya sendiri telah menggelar lamaran pada Kamis, 23 September 2021.
Sebelum menikah, pasangan tersebut mendapat kesempatan untuk dihipnotis oleh Uya Kuya. Melalui akun YouTube Trans7 Official, Teuku Ryan tampak dihipnotis dan memberikan jawaban-jawaban yang di luar dugaan Ria Ricis, hingga membuatnya sampai menangis.
Dalam video YouTube bertajuk 'Ria Ricis SYOK, Teuku Ryan Ngaku Melamar Cuma Buat Pansos!', Teuku Ryan mengaku hanya memacari Ria untuk panjat sosial. Hal itu pun membuat Ricis terkejut.
"Awalnya sih sayang tapi sekarang udah nggak," terang Teuku Ryan.
"Mau nikah sama Ricis kan bentar lagi?" tanya Uya Kuya.
"Nggak ada, aku cuma untuk pansos," jawab Ryan.
Ryan mengaku bahwa tidak ada hal yang membuatnya menyayangi Ricis. Awalnya dia hanya ingin mengenal Ria dan menyebut bahwa hubungannya dengan Ria itu hanyalah cinta sesaat. Bahkan Ryan berencana untuk membatalkan pernikahannya dengan Ricis.
"Nggak ada, aku juga mau batalin cuma kasihan Ria nya. Rencananya minggu depan mau aku batalin," ungkap Ryan.
Mendengar apa yang dikatakan oleh Teuku Ryan, Ria Ricis mengaku syok dan kaget. Matanya pun terlihat mulai berkaca-kaca. Terlebih setelahnya Ryan mengatakan bahwa dirinya masih mencintai mantannya. Perasaannya itu mulai bersemi kembali usai sang mantan sempat mampir ke rumahnya. Mendengar hal itu, Ria Ricis pun langsung menangis.
"Yaudah nggak usah pakai gini-gini aku bilang. Kan aku udah bilang, aku lebih baik nggak usah tahu," ujar Ricis sambil menangis.
Namun Uya Kuya masih terlihat terus melanjutkan memberikan sejumlah pertanyaan kepada Ryan. Uya menanyakan apa yang membuat Ryan jadi ingin balikan dengan mantannya.
"Ya semalam dia nelfon ngajak balikan ya aku mau. Dia juga udah berubah. Dari segi pakaiannya juga udah baik," terang Ryan.
Ryan menjelaskan bahwa rencananya dia dan mantannya itu mau kembali bersama dan menikah di bulan depan. Bahkan Ryan mengaku sudah melamar sang mantan dengan sebuah cincin berlian asli, bukan imitasi seperti yang diberikannya ke Ricis.
Tak sampai di situ, Ryan juga menyebut bahwa kedua orangtuanya lebih setuju jika dirinya menikah dengan mantannya yang disebut bernama Key dibandingkan dengan Ria Ricis. Hal itu pun membuat Ria Ricis terlihat semakin terpukul.
Tak lama setelahnya datang seorang wanita yang mengaku mantan Ryan yang bernama Key. Suasana pun terasa semakin menegangkan. Ryan pun sontak langsung bertanya.
"Ricis panik nggak? Kamu panik nggak?" tanya Ryan.
Setelahnya Ria Ricis pun sadar bahwa dirinya hanya di prank oleh Uya Kuya. Teuku Ryan pun menjelaskan bahwa semua yang dikatakannya itu tidaklah benar. Dia mengaku benar-benar mencintai dan serius mau menikahi Ricis.
(vio/vio)