Penampilan BTS di UNGA PBB Jadi Sorotan, Pakai Setelan Ramah Lingkungan
BTS mencuri atensi saat menghadiri UNGA ke-76 di New York. Para personel terlihat karismatik mengenakan setelan jas ramah lingkungan.
Setelah perhelatan UNGA, penggemar menemukan brand fashion yang merancang setelan BTS. Ialah RE;CODE brand Korea yang menunjang penampilan Bangtan Boys.
Lewat unggahan Instagram, RE;CODE menjelaskan detail setelan BTS. Brand fashion Korea itu menggunakan stok dan kain ramah lingkungan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"RE;CODE berpartisipasi dalam acara UN 'SDG Moment' bersama BTS," tulis brand fashion Korea itu sebagai keterangan foto.
"RE;CODE adalah brand fashion upcycling yang merancang koleksi terbaru menggunakan stok pakaian Kolon FnC dan kain ramah lingkungan. Desain setelan ini bertujuan untuk mendukung sustainable fashion dan dirancang khusus untuk pidato BTS di PBB," jelas RE;CODE.
RE;CODE didirikan pada 2012 dengan slogan 'THIS IS NOT JUST FASHION'. Brand fashion itu melakukan daur ulang dan menyulap bahan bekas menjadi koleksi baru.
Dilansir dari laman resminya, RE;CODE berharap dapat menjadi brand Korea yang dapat meminimalisir limbah dan membantu menyelamatkan lingkungan.
Misi brand fashion RE;CODE selaras dengan pidato BTS di UNGA ke-76. RM hingga J-Hope BTS menekankan pentingnya isu perubahan iklim yang belum terpecahkan.
"Semua orang setuju bahwa perubahan iklim adalah masalah penting, dalam membicarakan solusi terbaik, hal itu tidak mudah, ini adalah topik yang sulit disimpulkan," tutur J-Hope BTS di Markas Besar PBB.
Seperti diketahui, industri fast fashion memberikan dampak buruk dalam perubahan iklim. Pembakaran sisa inventaris menghasilkan gas berbahaya, sementara kain yang dibuang tidak mudah terurai.
Para ARMY (sebutan penggemar BTS) pun memuji kepedulian Bangtan Boys terhadap isu perubahan iklim. Sebelumnya, tak sedikit penggemar yang menduga BTS mengenakan setelan dari brand fashion kenamaan untuk menghadiri UNGA ke-76 di New York.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh











































