Gaya Elsa Ikatan Cinta yang Banjir Pujian, Bajunya Disebut 'Murah Banget'
Nama Glenca Chysara menjadi banyak dikenal usai dirinya memerankan karakter Elsa dalam sinetron Ikatan Cinta. Penampilannya selalu berhasil mencuri atensi dari para penonton setia sinetron tersebut. Walaupun selalu tampil modis, namun ternyata barang-barang yang dikenakan oleh Glenca tak selalu mahal.
Melalui salah satu unggahan akun Instagram @fashion_glencachysara, pemeran Elsa Ikatan Cinta itu terlihat tampil cantik mengenakan pakaian harga terjangkau. Dalam foto tersebut Glenca Chysara tampak mengenakan blouse putih dengan lengan balon transparan. Blouse tersebut dipadukan dengan celana kulot bertali berwarna hitam. Untuk melengkapi penampilannya, Glenca menenteng sebuah handbag berwarna tosca.
Setelah ditelusuri ternyata blouse putih yang dikenakan Glenca itu tidak bermerek. 'Blouse Korea/Atasan/Blouse Rajut' tersebut dijual dengan harga sekitar Rp 150 ribu di toko online.
View this post on Instagram
Unggahan tersebut kemudian langsung dibanjiri oleh beragam komentar netizen. Tak sedikit yang memuji penampilan dari salah satu pemeran sinetron Ikatan Cinta tersebut.
"Behhh murah banget🤣🙌," komentar salah seorang netizen.
"elsa ini kalo pake baju kok ya modis semua....iri akuuuu," tambah netizen lain.
"beautiful good oke," komentar netizen lainnya.
Sebelumnya Glenca Chysara juga sempat mencuri atensi dan membuat netizen salfok dengan anting Rp 25 ribu yang dikenakannya. Walaupun berharga terjangkau, namun anting tersebut terlihat elegan dan cantik ketika dikenakannya.
(vio/vio)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh











































