Drakor Law School Tamat, Inilah Aksi BTS Pemeran Mahasiswa Hankuk University
Para pemain drama Korea Law School yang tamat di episode 16 dengan rating 6,3% merilis foto-foto behind the scene. Seperti apa?
Drakor Law School episide 16 atau episode terakhir tayang pada Rabu (9/6/2021). Pada episode terakhir, penonton drama Korea ini melihat akhir bahagia dari kisah para mahasiswa fakultas hukum Hankuk University.
Sinopsis Law School, alkisah Han Joon Hwi (pemeran Kim Bum) dan Kang Sol A (Ryoo Hye Young) serta para mahasiswa hukum lainnya di Universitas Hankuk harus berhadapan dengan dosen killer profesor Yang Jong-Hoon.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada suatu hari terjadi pembunuhan di kampus hukum tersebut. Dan yang terbunuh adalah Seo Byung Ju, paman Han Joon Hwi. Tersangka utama pembunuhan itu adalah Profesor Yang Jong-Hoon. Bersama-sama mahasiswa hukum lainnya, Han Joon Hwi berusaha mencari tahu siapa dalang pembunuhan pamannya sebenarnya.
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram |
Pada episode 16 drakor Law School, dalang pembunuhan Seo Byung Ju akhirnya mendekam di penjara. Dan dikisahkan para mahasiswa Hankuk University yang menjadi tim Profesor Yang atau Yangcrates (pemain Kim Myung Min) dalam menguak kasus pembunuhan tersebut sudah sukses menjadi jaksa hingga pengacara.
Bertepatan dengan drakor Law School yang tamat, para pemain serial yang tayang di Netflix ini merilis foto-foto behind the scene. Dari foto-foto tersebut terlihat keakraban selama syuting 16 episode Law School.
Berikut foto-foto BTS drakor Law School:
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram |
Para pemain Law School yang merilis foto-foto BTS drakor JTBC ini adalah Kim Bum, Ryoo Hye-Young, Lee Soo-Kyung, David Lee, Ko Yoon-Jung, Lee Kang-Ji, Kim Min-Seok dan Hyun Woo.
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram |
Foto-foto yang ditampilkan ada saat momen mereka berpose di ruang sidang yang kontroversial. Ruang sidang tersebut menjadi adegan pembuka sekaligus penutup drakor Law School.
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram |
Ada juga momen Ryoo Hye-Young berpose dengan Lee Hwi-Jong pemeran Ko Yeong-Chang yang banyak dibenci penonton Law School. Ko Yeong Chang merupakan kekasih Ye Seul, yang kerap melakukan kekerasan pada wanita itu.
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram |
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram |
Pemeran Kang Sol B yaitu Lee Soo-Kyung melalui akun Instagramnya @xxiuzing juga mengunggah momen saat para pemeran mahasiswa dan dosen Hankuk University berpose di depan patung yang jadi ikon drakor Law School. Patung ini selalu muncul di setiap episode drama Korea yang tayang di Netflix ini.
(eny/eny)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot












































Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram
Pemain Drama Korea Law School Foto: Instagram