Wanita Ini 'Gila' Olahraga, Tubuh Berototnya Suka Dinyinyirin Netizen
Influencer penggila fitness memiliki tubuh berotot yang kekar. Punya tubuh yang atletis, wanita bernama Nataliya Kuznetsova itu kerap di-bully karena penampakan tubuhnya yang dinilai tidak feminin.
"Beberapa orang berpikir bahwa punya tubuh berotot tidak feminin sama sekali, memiliki otot yang berbeda atau hanya otot perut," ujar Nataliya
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sering menerima komentar buruk tentang dirinya, Nataliya tidak terlalu mempedulikannya. "Kamu seharusnya hanya berpikir tentang apa yang kamu inginkan untuk dirimu. Apa tujuanmu," ucapnya lagi.
Nataliya memiliki otot bisep yang besar mencapai 49cm. Tak hanya otot di lengan, Nataliya pun punya otot di bagian paha dan kaki. Wanita asal Rusia itu menyebut dirinya sebagai bodybuilder wanita yang paling kuat dan terkenal di dunia.
Di dunia angkat besi, nama Nataliya sudah cukup populer. Dia saat ini memegang tiga rekor dunia bench press, tiga rekor deadlift dunia, dan lebih dari 12 rekor angkat besi nasional Eropa.
Nataliya telah mengikuti kontes binaragawati sejak dia berusia 14 tahun. Setelah mencoba kompetisi binaraga, Nataliya semakin mencintai olahraga tersebut dan terobsesi membentuk tubuhnya.
Punya prestasi yang diakui dunia, dan bentuk tubuh yang unik, Nataliya juga mendulang kesuksesan di Instagram. Dia memiliki follower lebih dari 600 ribu di media sosialnya itu.
Sebelum keranjingan olahraga, Nataliya beratnya hanya 43 kg. Tapi kini beratnya bertambah dua kali lipat. Selama bertahun-tahun Nataliya telah eksis di dunia binaraga massa otot dan berat badannya bertambah.
"Kini beratku 92-95 kg. Maksimal beratku adalah berat 100 kg. Ketika massa ototnya bertambah maka berat badannya juga bertambah," jelas Nataliya.
(kik/kik)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare











































