Pangeran Harry Mau Beli Pohon Natal, Malah Disangka Karyawan Toko
Pangeran Harry sedang bersiap-siap menyambut perayaan Natal. Namun, ada kejadian menarik yang dialami suami Meghan Markle itu di tengah persiapan Natal.
Seperti dikabarkan Vanity Fair, Kamis (3/12/2020), Pangeran Harry dan Meghan Markle terlihat sedang berbelanja pohon Natal untuk rumah baru mereka di Montecito, California, AS.
Kabar tersebut berdasarkan cuitan karyawan toko pohon Natal yang mengklaim melihat kedatangan mereka.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Meghan dan Pangeran Harry datang ke toko tempat saya bekerja dan membeli pohon Natal dari kami," kata sang karyawan di sebuah unggahan di Twitter yang kini sudah dihapus.
Ia lalu bercerita soal seorang anak kecil yang sempat bertemu putra bungsu Putri Diana dan Pangeran Charles itu di toko tersebut. "Ada satu keluarga yang datang dan anaknya berlari ke arah Harry. Ia bertanya apakah Harry adalah karyawan toko karena tak mengetahui siapa dia sebenarnya," tulis karyawan toko itu tanpa menyertakan lokasi spesifik tempatnya bekerja.
Tak diketahui seperti apa reaksi Pangeran Harry ataupun Meghan Markle. Namun, pertanyaan tersebut justru bisa menjadi pertanda baik mengingat pasangan ini sangat menjaga privasi dan ingin hidup jauh dari sorotan publik.
(Foto: Phil Walter/Getty Images) |
Tak seperti tahun-tahun sebelumnya, Pangeran Harry berencana merayakan Natal 2020 bersama Meghan Markle dan putra mereka, Archie, di AS, mengingat pandemi COVID-19 yang belum mereda.
Tahun ini, tak ada tradisi perayaan Natal bersama keluarga besar dan Ratu Elizabeth II khususnya. Ratu pun memilih isolasi bersama sang suami, Pangeran Philip.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh












































