Sinopsis Criminal, Dibintangi Ryan Reynolds dan Kevin Costner
Film Criminal akan hadir di Bioskop Trans TV hari ini, Rabu (29/7/2020). Film bergenre action-criminal tayang pada pukul 21.30 WIB.
Dirilis pada 2016, film Criminal disutradarai oleh Ariel Vromen. Sebelumnya, ia pernah menyutradarai film The Iceman (2012). Baru-baru ini, ia juga menggarap film drama untuk Netflix yang berjudul The Angel.
Baca juga: Jadwal Bioskop Trans TV 27 Juli-2 Agustus |
Criminal menampilkan deretan aktor senior ternama sebagai bintang utama. Mereka antara lain Kevin Costner, Gary Oldman dan Tommy Lee Jones. Di jajaran bintang muda, muncul Ryan Reynolds dan Gal Gadot.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sinopsis Criminal
Film Criminal (Foto: Dok. Summit Entertainment via IMDb) |
Ryan Reynolds berperan sebagai Bill Pope, seorang agen rahasia CIA. Ia terlibat dalam sebuah misi khusus, yakni melindungi hacker berjulukan The Dutchman (Michael Pitt). Peretas tersebut memiliki program rahasia buatannya yang akan diberikan kepada CIA.
Program tersebut dirancang khusus untuk membobol semua kode pertahanan nuklir dunia. Rupanya tak cuma CIA yang menginginkan program tersebut.
Bill Pope harus memastikan The Dutchman aman dari incaran Xavier Heimdahl (Jordi Molla) dan komplotannya.
Di tengah misi tersebut, Bill Pop harus meregang nyawa sehingga tewas. The Dutchman berhasil disembunyikan tapi hanya dia yang tahu tempatnya.
Film Criminal (Foto: Dok. Summit Entertainment via IMDb) |
Quaker Wells (Gary Oldman) yang memimpin misi tersebut lantas harus menjawab misteri keberadaan The Dutchman.
Dengan bantuan dr. Micah Franks (Tommy Lee Jones), Gary memilih opsi impan ingatan.
CIA mau mentransfer ingatan Pope kepada orang memiliki fisik serupa dengannya. Pilihan jatuh kepada Jericho Stewart (Kevin Costner), seorang terpidana mati.
Jericho diceritakan memiliki perilaku kriminal karena trauma otak semasa anak-anak. Kondisi tersebut mempermudah implantasi jaringan ingatan.
Selain harus melanjutkan misi berbahaya tersebut, Jericho juga harus menghadapi memori kenangan Bill Pope bersama orang tercintanya.
Jangan lewatkan Criminal di Bioskop Trans TV 29 Juli, pada pukul 21.30 WIB.
(dtg/dtg)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Ramalan Zodiak 10 Januari: Cancer Hindari Perdebatan, Leo Kontrol Emosi
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko













































