Dihujat, Kendall Jenner Bantah Edit Foto Ikut Demo 'Black Lives Matter'
Demonstrasi 'Black Lives Matter' sebagai bentuk protes masyarakat terhadap rasisme saat ini sedang banyak digalakkan. Tidak hanya masyarakat biasa, para selebriti seperti Ariana Grande, Jennifer Lopez, Michael B. Jordan, dan lainnya juga ikut serta turun ke jalan untuk menyuarakan dukungannya bagi orang-orang kulit hitam. Foto-foto selebriti ikut berdemonstrasi itu yang kemudian banyak beredar di internet, seperti foto Kendall Jenner yang satu ini.
Seperti dikutip dari People, banyak orang yang awalnya mengira saudara perempuan dari Kylie Jenner itu megikuti demonstrasi 'Black Lives Matter' seperti banyak selebriti lainnya. Namun ternyata foto Kendall Jenner yang banyak beredar di internet itu hanya merupakan hasil editan Photoshop. Kendall sendiri tidak pernah mengikuti demonstrasi tersebut.
Dalam foto editan itu terlihat Kendall Jenner yang mengenakan pakaian serba hitam, lengkap dengan masker penutup wajah sedang mengangkat papan yang bertuliskan 'Black Lives Matter'. Para penggemarnya kemudian baru menyadari bahwa foto tersebut hanyalah editan setelah mereka menemukan kejanggalan di dalam foto. Ternyata ada sesuatu yang hilang, papan tulisan yang dipegang oleh Kendall Jenner tidak ada dalam bayangan di belakangnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kendall Jenner photoshopped pichttps://twitter.com/KendallJenner/status/1269347751243812864?s=20Credit: Twitter Foto: Twitter |
"Saya tahu menjadi terkenal sangatlah sulit dan kamu harus memperlihatkan dukunganmu tetapi daripada mengeditnya menggunakan photoshop, kamu lebih baik menandatangani petisi atau membuat video dirimu berbicara mengenai penyebab kejadian mengerikan ini dan organisasi apa saja yang ikut mendukung," tulis salah satu pengguna Twitter.
"Bayanganmu kehilangan bayangan dari papanmu @KendallJenner? Photoshop itu yang terbaik. Mereka terlalu malas untuk benar-benar mengikuti protes sehingga mereka perlu memalsukannya," komentar pengguna Twitter lainnya.
Foto yang membuat wanita 24 tahun itu terlihat sedang mengikuti demonstrasi pada akhirnya memancing banyak komentar negatif dari para netizen. Menanggapi hal itu, Kendall Jenner lalu memberikan penjelasan melalui akun Twitter pribadinya.
"Foto ini di photoshop oleh seseorang. saya TIDAK mengunggah ini," tulis salah satu bintang Keeping Up with the Kardashians itu.
Walaupun Kendall Jenner belum terlihat mengikuti demonstrasi secara langsung di depan umum, namun dirinya telah bergabung dengan solidaritas komunitas Black. Dukungan dari Kendall bagi orang kulit hitam juga telah diperlihatkannya melalui unggahan di akun media sosial Instagram pribadinya.
"untuk semua orang yang membaca ini dan untuk diri saya sendiri: terus meneliti, membaca, dan mendidik diri sendiri tentang bagaimana kita bisa menjadi sekutu yang lebih baik," tulis Kendall.
Pada akhir kalimat, Kendall juga mengatakan, "satu-satunya kebenaran yang akan selalu berdering paling keras adalah BLACK LIVES MATTER. ❤️
beristirahat dengan tenang George Floyd dan semua korban ketidakadilan yang mengerikan ini."
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah












































