Aksi Viral Wanita Kirim Satu Ton Bawang Merah Agar Mantan Pacar Menangis
Rahmi Anjani - wolipop
Selasa, 19 Mei 2020 14:30 WIB
Jakarta
-
(ami/ami)
Seorang wanita yang patah hati melakukan aksi balas dendam yang jadi viral. Ingin membuat mantan pacar yang telah menyakitinya menangis, ia mengirimkannya bawang merah. Tak tanggung-tanggung, wanita yang diketahui bernama Zhao tersebut memesan satu ton bawang karena telah diselingkuhi.
Sejumlah foto dan video jadi viral di media sosial China Weibo. Sebuah truk terlihat mengantarkan banyak bawang merah ke sebuah rumah. Bukan toko sayur, rumah tersebut dikatakan merupakan rumah seorang mantan pacar yang berselingkuh. Sebuah media lokal memberitakan jika satu ton bawang merah itu adalah kiriman wanita yang ingin mantannya menangis sebanyak dia.
Dikatakan jika Zhao marah ketika mengetahui mantan pacarnya itu berselingkuh dan tidak menangis sedikit pun ketika mereka putus. Padahal Zhao sendiri menangisinya selama tiga hari. Ketika itu, Zhao terpikir sebuah ide yang bisa dibilang gila. Ia memesan satu ton bawang merah untuk dikirimkan ke rumah sang mantan.
"Aku menangis selama tiga hari, sekarang giliran kamu," begitu bunyi pesan yang ditinggalkan di depan rumah pria itu.
Dalam video yang beredar, satu ton bawang merah itu diantarkan oleh sebuah mobil truk. Dikatakan jika orang yang mengantarkan pun berusaha untuk menghubungi mantan Zhao meski Zhao meminta untuk langsung tinggalkan saja bawang-bawang tersebut di depan rumahnya. Sesampainya di sana, pengantar lalu butuh waktu empat jam untuk memindahkan semua bawang merah.
Zhao sendiri mengakui kepada pemberitaan lokal bahwa ia memang memesan satu ton bawang merah dengan harapan bisa membuat mantan pacarnya menangis seperti dia. "Aku mendengar dari teman-temanku bahwa dia tidak sedih sama sekali ketika putus denganku. Aku menghabiskan tiga hari di rumah menangis. Aku sangat patah hati,"
"Jadi aku memesan satu ton bawang merah ke rumahnya. Aku punya uang. Aku ingin dia tahu rasanya air mata," kata Zhao kepada reporter dilansir sebuah postingan di Weibo.
Kepada Shandong Net, mantan pacar Zhao pun telah memberikan pernyataan. Ia merasa mantannya sangat dramatis hanya karena dia tidak menangis. "Dia mengatakan pada semua orang aku tidak menangis sedikit pun sejak kita putus. Apa aku orang yang jahat hanya karena tidak menangis," katanya.
Meski menyebabkan kegaduhan, tampaknya cara tersebut berhasil. Pasalnya bahkan tetangga mantan Zhao saja sampai menangis karena banyaknya bawang yang dikirim.
Sejumlah foto dan video jadi viral di media sosial China Weibo. Sebuah truk terlihat mengantarkan banyak bawang merah ke sebuah rumah. Bukan toko sayur, rumah tersebut dikatakan merupakan rumah seorang mantan pacar yang berselingkuh. Sebuah media lokal memberitakan jika satu ton bawang merah itu adalah kiriman wanita yang ingin mantannya menangis sebanyak dia.
Dikatakan jika Zhao marah ketika mengetahui mantan pacarnya itu berselingkuh dan tidak menangis sedikit pun ketika mereka putus. Padahal Zhao sendiri menangisinya selama tiga hari. Ketika itu, Zhao terpikir sebuah ide yang bisa dibilang gila. Ia memesan satu ton bawang merah untuk dikirimkan ke rumah sang mantan.
Balas dendam mantan pacar dengan mengirimi seton bawang. Foto: Weibo |
Zhao sendiri mengakui kepada pemberitaan lokal bahwa ia memang memesan satu ton bawang merah dengan harapan bisa membuat mantan pacarnya menangis seperti dia. "Aku mendengar dari teman-temanku bahwa dia tidak sedih sama sekali ketika putus denganku. Aku menghabiskan tiga hari di rumah menangis. Aku sangat patah hati,"
Kepada Shandong Net, mantan pacar Zhao pun telah memberikan pernyataan. Ia merasa mantannya sangat dramatis hanya karena dia tidak menangis. "Dia mengatakan pada semua orang aku tidak menangis sedikit pun sejak kita putus. Apa aku orang yang jahat hanya karena tidak menangis," katanya.
Meski menyebabkan kegaduhan, tampaknya cara tersebut berhasil. Pasalnya bahkan tetangga mantan Zhao saja sampai menangis karena banyaknya bawang yang dikirim.
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Most Popular
1
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
2
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
3
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
4
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
5
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
MOST COMMENTED












































