Kontroversi Wanita Nekat Lepas Pakaian Usai Dibebaskan Polisi Saat Corona
Penyebaran virus corona yang telah menginfeksi lebih dari satu juta masyarakat dunia tentu menimbulkan keresahan dan kecemasan. Berbagai negara bahkan memberlakukan lockdown di wilayahnya demi mencegah penyebaran Covid-19.
Tapi, ada saja aksi orang yang menyebabkan kekacauan saat pandemi corona. Seperti dilakukan oleh wanita ini yang nekat tanpa busana tampil di depan umum saat daerahnya lockdown.
Seorang wanita di resor Costa del Sol,Torremolinos, Spanyol ditangkap polisi setelah mencemooh setiap petugas medis yang lewat dalam penangananCovid-19. Menurut laporan Daily Star, wanita yang tak diketahuiidentitasnya ini dilaporkan tetangganya karena dianggap mengganggu layanan darurat saat memerangi virus corona dengan mengejek sambil bertepuk tangan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wanita berusia 41 tahun ini ditahan dan kemudian dibebaskan dari pengadilan dengan jaminan. Namun, ia kembali berulah dengan menanggalkan pakaiannya dan melompat ke atas sebuah mobil polisi.
Wanita tanpa busana melompat ke atas mobil polisi usai dibebaskan Foto: dok. Slarpix |
Aksi wanita yang nekat tanpa busana melompat di atas mobil polisi setelah dibebaskan karena mencemooh lockdown coronavirus ini pun membuat polisi geram. Ia kemudian dipukul oleh petugas dan dibawa ke ambulans.
Wanita tanpa busana diamankan polisi. Foto: dok. Slarpix |
Korban virus corona di Spanyol yang telah menjangkiti lebih dari 17 ribu orang ini pun membuat negara tersebut memberlakukan lockdown. Spanyol telah melakukan penguncian wilayah selama empat minggu terakhirdemi mengurangi tingkat infeksi Covid-19.
(agm/eny)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral













































