Pidato Joaquin Phoenix di Oscar 2020 Bikin Lena Dunham Ingin Jadi Vegan
Joaquin Phoenix yang seorang vegan ternyata ikut memengaruhi selebriti lainnya untuk menjalani gaya hidup yang sama. Aktris dan produser film Lena Dunham kini berniat menjadi vegan juga.
Wanita 33 tahun ini mengungkapkan lewat Twitter bahwa pidato Joaquin Phoenix tentang lingkungan saat menerima penghargaan sebagai Aktor Terbaik Oscar 2020, telah membuatnya berpikir kembali tentang diet yang dijalaninya selama ini. Dia pun memutuskan mulai menjadi vegan.
"Welp, akhirnya terjadi - Aku yakin Joaquin Phoenix membuatku jadi seorang vegan," cuitnya.
Joaquin Phoenix memang memberikan pidato yang berkesan saat Oscar 2020 pada Minggu (9/02/2020) malam. Dia memanfaatkan kesempatan di ajang penghargaan film bergengsi dunia itu untuk bicara soal penderitaan yang dialami hewan-hewan di peternakan, yang produk-produknya dikonsumsi jutaan orang di dunia.
Aktris Lena Dunham. Foto: Tim P. Whitby/Getty Images for Sony |
"Kita merasa berhak beternak sapi dan ketika mereka melahirkan, kita ambil bayinya. Meskipun tangisan penderitaannya terdengar. Lalu kita ambil susu yang seharusnya diberikan anaknya lalu kita tuang susu itu ke kopi dan sereal," kata aktor 45 tahun ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bintang film 'Joker' ini juga membicarakan soal hak-hak bagi binatang dan persoalan yang ada di alam. Dia mengatakan bahwa manusia telah menjarah sumber daya alam.
Joaquin pun berharap agar manusia memikirkan segala langkah dalam hidupnya, yang semuanya berpihak kepada alam dan yang hidup di dalamnya.
"Manusia sangat inventif dan kreatif, ketika kita menggunakan cinta dan kasih sayang sebagai prinsip panduan kita, kita dapat menciptakan sistem perubahan bagi lingkungan," kata kekasih aktris Rooney Mara tersebut.
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir












































