'Worldwide Handsome' Jin BTS Beli Apartemen Mewah Seharga Rp 50 Miliar
Selasa, 14 Jan 2020 09:20 WIB
Seoul - Bagaimana seorang artis Kpop dari salah satu boyband besar Korea Selatan membelanjakan uangnya? Beli apartemen di kawasan elit, mungkin, seperti yang dilakukan Jin BTS.
Ya, kakak tertua dari BTS alias Bangtan Boys ini kini jadi pemilik salah satu unit apartemen miliaran rupiah di kawasan elit Seoul, Korea Selatan. Seperti dilaporkan SBS News, Jin menginvestasikan kekayaannya di salah satu kompleks apartemen paling mahal, Hannam The Hill.
Menurut lapran situs bisnis BIZ.HANKOOK, penyanyi dan penulis lagu berusia 27 tahun ini membeli apartemen seluas 206,21 meter per segi seharga USD 3,7 juta. Jika dirupiahkan, harga apartemen itu senilai Rp 50,4 miliar.
Ini merupakan apartemen mewah kedua yang dibeli Jin 'BTS'. Sebelumnya pada 2018, pria yang mendapat julukan 'worldwide handsome' ini juga membeli apartemen di kawasan yang sama seharga USD 1,78 juta atau sekitar Rp 24,2 miliar.
Hannam The Hill merupakan kompleks apartemen yang tak hanya mewah tapi juga dilengkapi sistem pengamanan tingkat tinggi. Di dalamnya tersedia fasilitas kolam renang, pusat kebugaran, area golf, sauna dan clubhouse.
Asrama BTS sendiri pun berada di kompleks apartemen ini. Dikatakan bahwa sejumlah selebriti papan atas dan pengusaha kaya juga tinggal di Hannam The Hill.
Simak Video "Jin BTS Pecahkan Rekor di 2021 Lewat OST Jirisan 'Yours'"
[Gambas:Video 20detik]
(hst/hst)
Ya, kakak tertua dari BTS alias Bangtan Boys ini kini jadi pemilik salah satu unit apartemen miliaran rupiah di kawasan elit Seoul, Korea Selatan. Seperti dilaporkan SBS News, Jin menginvestasikan kekayaannya di salah satu kompleks apartemen paling mahal, Hannam The Hill.
![]() |
Menurut lapran situs bisnis BIZ.HANKOOK, penyanyi dan penulis lagu berusia 27 tahun ini membeli apartemen seluas 206,21 meter per segi seharga USD 3,7 juta. Jika dirupiahkan, harga apartemen itu senilai Rp 50,4 miliar.
![]() |
Hannam The Hill merupakan kompleks apartemen yang tak hanya mewah tapi juga dilengkapi sistem pengamanan tingkat tinggi. Di dalamnya tersedia fasilitas kolam renang, pusat kebugaran, area golf, sauna dan clubhouse.
Asrama BTS sendiri pun berada di kompleks apartemen ini. Dikatakan bahwa sejumlah selebriti papan atas dan pengusaha kaya juga tinggal di Hannam The Hill.
![]() |
Simak Video "Jin BTS Pecahkan Rekor di 2021 Lewat OST Jirisan 'Yours'"
[Gambas:Video 20detik]
(hst/hst)