Kisah Unik Wanita Bak Rapunzel di Dunia Nyata, Dilamar Banyak Pria
Rahmi Anjani - wolipop
Kamis, 26 Des 2019 16:43 WIB
Jakarta
-
Tak sedikit pria menyukai wanita berambut panjang. Mungkin karena itu, Alena Kravchenko mendapat atensi dari banyak pria bahkan tawaran untuk menikah. Namun rambut Alena bukan hanya panjang tapi sangat panjang hingga hampir setinggi manusia. Wanita yang mendapat julukan Rapunzel di dunia nyata punya rambut sepanjang enam kaki atau sekitar 185 cm.
Alena Kravchenko adalah wanita asal Ukraina yang punya rambut yang dipanjangkannya sejak usia lima tahun. Ibu dua anak kembar ini pun mengaku mendapat banyak atensi dari para pria karenanya. Beberapa pria bahkan rela untuk terbang ke negaranya untuk bersama dengan wanita 34 tahun tersebut.
Sering memamerkan rambut panjangnya di Instagram, Alena pun punya banyak pengikut dan fans di Instagram. Ia mengatakan banyak orang mendukung dan memuji mahkotanya yang seperti Rapunzel, termasuk para pria. Alena juga mengatakan bahwa kebanyakan follower mengaku ingin mencium rambutnya.
"Banyak pria mengagumi rambutku, ingin bertemu, mengunjungi, mengundangku mengunjungi negara mereka, sering kali aku tidak membalas karena aku tidak ingin memberi harapan pada seorang pria," ungkapnya dilansir Dailymail.
"Aku biasanya menggunakan produk-produk natural dan perawatan rambut, begitu juga dengan produk-produk profesional. Aku memotong (ujungnya) dua kali seminggu, terakhir di bulan Juli dimana memotong 15 cm," ujar Alena.
Banyak orang yang ingin punya rambut panjang menanyakan rahasia Alena. Ia pun mengaku mementingkan kesehatan. "Rahasia utama rambut cantik panjang adalah keinginan besar untuk memiliki kecantikan itu. Kamu tidak akan meragukannya sedikit pun. Seberapa banyak cinta dan proteksi (yang diberikan pada) rambut sama dengan seberapa banyak itu akan jadi sehat dan cantik sebagai gantinya," kata Alena. (ami/ami)
Alena Kravchenko adalah wanita asal Ukraina yang punya rambut yang dipanjangkannya sejak usia lima tahun. Ibu dua anak kembar ini pun mengaku mendapat banyak atensi dari para pria karenanya. Beberapa pria bahkan rela untuk terbang ke negaranya untuk bersama dengan wanita 34 tahun tersebut.
"Banyak pria mengagumi rambutku, ingin bertemu, mengunjungi, mengundangku mengunjungi negara mereka, sering kali aku tidak membalas karena aku tidak ingin memberi harapan pada seorang pria," ungkapnya dilansir Dailymail.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Banyak orang membayangkan bahwa akan sangat sulit untuk merawat rambut yang panjangnya hampir dua meter tersebut.Wanita berambut pirang ini pun hanya keramas seminggu sekali meski perlu waktu setengah jam untuk mengurusnya. Ia menyisir rambut dua kali sehari untuk meluruskan helaian-helaian yang kusut. Sedangkan agar tak kotor atau mengganggu, Alena keseringan mengonde rambut.
Banyak orang yang ingin punya rambut panjang menanyakan rahasia Alena. Ia pun mengaku mementingkan kesehatan. "Rahasia utama rambut cantik panjang adalah keinginan besar untuk memiliki kecantikan itu. Kamu tidak akan meragukannya sedikit pun. Seberapa banyak cinta dan proteksi (yang diberikan pada) rambut sama dengan seberapa banyak itu akan jadi sehat dan cantik sebagai gantinya," kata Alena. (ami/ami)
Home & Living
Bikin Suasana Natal Makin Hangat! Sentuhan Dekorasi Lampu Natal Ini Bikin Sudut Rumah Estetis
Fashion
Mau Tampil Cantik Saat Natal? Pilihan Baju Ini Bisa Bikin Kamu Tampil Elegan
Fashion
Tampil Kompak dan Hangat di Hari Natal dengan Family Set Maroon Favorit!
Home & Living
Pohon Natal Pop Up Portable Full Set: Solusi Dekorasi Natal Cepat & Tanpa Ribet!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral! Curhat Wanita Padang, Jalan ke Batu Busuk Putus Total Akibat Banjir
Sinopsis Primal (2019), Aksi Nicolas Cage di Tengah Teror Hewan Buas
Kareena Kapoor Ungkap Rutinitas Tiap Pagi, Bangun Tidur Langsung Minum Kopi
Kasus Plagiat NewJeans-ILLIT Meledak, Fanbase Team Bunnies Digugat Rp 1,1 M
Makna Tersembunyi di Balik Foto Kartu Natal Kate Middleton & Pangeran William
Most Popular
1
8 Potret Shandy Aulia yang Gaya Hidup Mewahnya Jadi Sorotan
2
Adu Gaya Suzy, Park Bo Gum, dan V BTS Bersinar di Acara Akhir Tahun CELINE
3
Momen Manis Tasya Farasya & Mantan Suami Ambil Rapor Anak
4
Kaleidoskop 2025
5 Istilah Dunia Kerja yang Viral di 2025, Gen Z Wajib Tahu
5
Dateability, Kencan Online Inklusif untuk Difabel dan Pengidap Sakit Kronis
MOST COMMENTED











































