Miss World 2019
Toni-Ann Singh dari Jamaica Pemenang Miss World 2019
Eny Kartikawati - wolipop
Minggu, 15 Des 2019 00:38 WIB
Jakarta
-
Toni-Ann Singh dari Jamaica jadi pemenang Miss World 2019. Toni-Ann mengalahkan 113 wanita lainnya dari berbagai negara di dunia yang mengikuti Miss World 2019.
Miss Jamaica World 2019 Toni-Ann Singh sukses mengalahkan empat pesaingnya yaitu Miss Nigeria, Miss India, Miss Brazil dan Miss France yang melaju ke babak top 5. Toni-Ann Singh disebut sebagai pemenang saat pengumuman juara Miss World 2019 dilakukan oleh pimpinan organisasi Miss World Julia Evelyn Morley.
Sebelumnya Julia mengumumkan yang terpilih sebagai pemenang ketiga atau 3rd runner up Miss World 2019 adalah Miss India Suman Rao. Sedangkan yang menjadi juara kedua atau 2nd runner up adalah Miss France, Ophely Mezino.
Toni-Ann Singh pemenang Miss World 2019 sudah terlihat menonjol sejak diumumkan sebagai finalis yang melaju ke babak top 5. Dia tampil solo menunjukkan kemampuan tarik suaranya menyanyikan lagu Whitney Houston, I Have Nothing. Suara Toni-Ann nyaris sama sempurnanya dengan Whitney.
Toni-Ann Singh dari Jamaica kembali naik ke atas panggung bersama sejumlah finalis Miss World 2019 lainnya untuk menyanyikan lagu yang bertemakan Beauty with a Purpose, kampanye yang dijalankan para finalis Miss World 2019. Toni-Ann Singh tampil sebagai penyanyi pembuka saat dia dan finalis lainnya menyanyikan lagu berjudul The world in union.
Dalam situs Miss World 2019 ditulis, Toni-Ann Singh merupakan mahasiswi psikologi di Florida State University yang bercita-cita menjadi dokter. Wanita 23 tahun dengan tinggi 167 cm itu pernah melakoni jabatan sebagai presiden organisasi mahasiswa kampus asal Karibia. Situs Miss World 2019 juga menyebutkan Toni-Ann Singh memiliki kemampuan istimewa yaitu bisa menyanyikan lagu-lagu klasik opera.
Saat sesi tanya jawab dengan pembawa acara televisi terkenal di Inggris, Piers Morgan, di babak top 5 grand final Miss World 2019, Toni-Ann Singh, juga memberikan jawaban yang memuaskan. Ada dua pertanyaan yang diajukan Piers padanya pertama kenapa harus dia yang menang Miss World 2019 dan kedua siapa wanita yang paling menginspirasinya di dunia ini.
Untuk pertanyaan pertama, Toni-Ann Singh menjawab bahwa dirinya mewakili sesuatu yang spesial di ajang Miss World 2019. "Saya adalah generasi wanita yang berusaha keras ingin mengubah dunia. Saya ingin menunjukkan bahwa wanita memiliki kesempatan yang sama," katanya.
Dan untuk pertanyaan kedua, Toni-Ann Singh nyaris menangis saat memberikan jawabannya di malam grand final Miss World 2019. Karena baginya wanita yang paling menginspirasinya di dunia ini adalah ibunya.
"Ibuku, jika ibuku dan ayahku adalah akar dan aku adalah pohon, aku bisa berada di sini karena mereka. Mereka mengorbankan keinginan dan kebutuhan mereka demi aku. Karena itulah aku bisa duduk di sini sekarang," katanya dengan suara menahan tangis.
Toni-Ann Singh sendiri sempat tampak tidak percaya saat namanya diumumkan sebagai pemenang Miss World 2019. Dia dipeluk cukup lama oleh Miss Brazil dan Miss Nigeria. Hingga akhirnya Miss World 2018 Vanessa Ponce sampai harus membimbingnya untuk duduk di kursi juara untuk penyerahan mahkota Miss World 2019.
Grand final Miss World 2019 digelar di ExCeL London, London, Inggris, Sabtu (14/12/2019). Dalam ajang Miss World 2019 ini, wakil Indonesia yaitu Princess Megonondo hanya sampai babak top 40 Miss World 2019.
(eny/eny)
Miss Jamaica World 2019 Toni-Ann Singh sukses mengalahkan empat pesaingnya yaitu Miss Nigeria, Miss India, Miss Brazil dan Miss France yang melaju ke babak top 5. Toni-Ann Singh disebut sebagai pemenang saat pengumuman juara Miss World 2019 dilakukan oleh pimpinan organisasi Miss World Julia Evelyn Morley.
Sebelumnya Julia mengumumkan yang terpilih sebagai pemenang ketiga atau 3rd runner up Miss World 2019 adalah Miss India Suman Rao. Sedangkan yang menjadi juara kedua atau 2nd runner up adalah Miss France, Ophely Mezino.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Toni-Ann Singh pemenang Miss World 2019 sudah terlihat menonjol sejak diumumkan sebagai finalis yang melaju ke babak top 5. Dia tampil solo menunjukkan kemampuan tarik suaranya menyanyikan lagu Whitney Houston, I Have Nothing. Suara Toni-Ann nyaris sama sempurnanya dengan Whitney.
Miss Jamaica Toni-Ann Singh, Pemenang Miss World 2019. Foto: Dok. Instagram, Dok. AFP |
Toni-Ann Singh dari Jamaica kembali naik ke atas panggung bersama sejumlah finalis Miss World 2019 lainnya untuk menyanyikan lagu yang bertemakan Beauty with a Purpose, kampanye yang dijalankan para finalis Miss World 2019. Toni-Ann Singh tampil sebagai penyanyi pembuka saat dia dan finalis lainnya menyanyikan lagu berjudul The world in union.
Dalam situs Miss World 2019 ditulis, Toni-Ann Singh merupakan mahasiswi psikologi di Florida State University yang bercita-cita menjadi dokter. Wanita 23 tahun dengan tinggi 167 cm itu pernah melakoni jabatan sebagai presiden organisasi mahasiswa kampus asal Karibia. Situs Miss World 2019 juga menyebutkan Toni-Ann Singh memiliki kemampuan istimewa yaitu bisa menyanyikan lagu-lagu klasik opera.
Saat sesi tanya jawab dengan pembawa acara televisi terkenal di Inggris, Piers Morgan, di babak top 5 grand final Miss World 2019, Toni-Ann Singh, juga memberikan jawaban yang memuaskan. Ada dua pertanyaan yang diajukan Piers padanya pertama kenapa harus dia yang menang Miss World 2019 dan kedua siapa wanita yang paling menginspirasinya di dunia ini.
Miss Jamaica Toni-Ann Singh juara Miss World 2019. Foto: Dok. Instagram, Dok. AFP |
Untuk pertanyaan pertama, Toni-Ann Singh menjawab bahwa dirinya mewakili sesuatu yang spesial di ajang Miss World 2019. "Saya adalah generasi wanita yang berusaha keras ingin mengubah dunia. Saya ingin menunjukkan bahwa wanita memiliki kesempatan yang sama," katanya.
Dan untuk pertanyaan kedua, Toni-Ann Singh nyaris menangis saat memberikan jawabannya di malam grand final Miss World 2019. Karena baginya wanita yang paling menginspirasinya di dunia ini adalah ibunya.
"Ibuku, jika ibuku dan ayahku adalah akar dan aku adalah pohon, aku bisa berada di sini karena mereka. Mereka mengorbankan keinginan dan kebutuhan mereka demi aku. Karena itulah aku bisa duduk di sini sekarang," katanya dengan suara menahan tangis.
Toni-Ann Singh sendiri sempat tampak tidak percaya saat namanya diumumkan sebagai pemenang Miss World 2019. Dia dipeluk cukup lama oleh Miss Brazil dan Miss Nigeria. Hingga akhirnya Miss World 2018 Vanessa Ponce sampai harus membimbingnya untuk duduk di kursi juara untuk penyerahan mahkota Miss World 2019.
Grand final Miss World 2019 digelar di ExCeL London, London, Inggris, Sabtu (14/12/2019). Dalam ajang Miss World 2019 ini, wakil Indonesia yaitu Princess Megonondo hanya sampai babak top 40 Miss World 2019.
(eny/eny)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Most Popular
1
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
2
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
3
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
4
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
5
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
MOST COMMENTED













































