Wanita Buang Benda Favorit Pacar karena Selingkuh, Malah Dikritik Netizen
Anggi Mayasari - wolipop
Rabu, 11 Des 2019 17:08 WIB
Jakarta
-
Sakit hati tentu dirasakan setiap wanita yang diselingkuhi kekasihnya. Seperti dialami oleh wanita ini juga merasa kesal karena pacarnya berselingkuh. Ia pun mengungkapkan kemarahannya itu dengan membuang barang kesayangan pacarnya.
Belum lama ini seorang wanita jadi viral setelah video dirinya membuang barang favorit milik pacarnya ke sungai tersebar di Twitter. Halaman Twitter Logic Rempit berbagi video wanita berhijab membuang pelek kendaraan yang baru masih dalam kemasan milik pacarnya ke dalam sungai. Hal itu dilakukan sebagai aksi kekesalan karena pacarnya berselingkuh.
Wanita ini terlihat tertawa sebelum melemparkan satu pelek ke dalam air, lalu mengambil yang lain dari kotak dan membuangnya juga. Ia juga membuang bungkus kotak kardus ke sungai.
Aksi balas dendam ini pun dikritik dan menerima serangan online dari netizen Twitter. Tindakan yang dilakukan oleh wanita ini pun dianggap sebagai pencemaran air.
Tak sedikit dari mereka menghina gadis itu karena perilakunya yang konyol dan bagaimana ia memilih untuk merusak lingkungan daripada menjadi pintar untuk memikirkan rencana balas dendam lainnya.
"Kamu yang patah hati tetapi sungai yang menjadi korban," kritik netizen.
"Halo, polisi, ada orang yang membuang sampah sembarangan," tambah lainnya.
(agm/eny)
Belum lama ini seorang wanita jadi viral setelah video dirinya membuang barang favorit milik pacarnya ke sungai tersebar di Twitter. Halaman Twitter Logic Rempit berbagi video wanita berhijab membuang pelek kendaraan yang baru masih dalam kemasan milik pacarnya ke dalam sungai. Hal itu dilakukan sebagai aksi kekesalan karena pacarnya berselingkuh.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Aksi balas dendam ini pun dikritik dan menerima serangan online dari netizen Twitter. Tindakan yang dilakukan oleh wanita ini pun dianggap sebagai pencemaran air.
Tak sedikit dari mereka menghina gadis itu karena perilakunya yang konyol dan bagaimana ia memilih untuk merusak lingkungan daripada menjadi pintar untuk memikirkan rencana balas dendam lainnya.
"Kamu yang patah hati tetapi sungai yang menjadi korban," kritik netizen.
"Halo, polisi, ada orang yang membuang sampah sembarangan," tambah lainnya.
(agm/eny)
Elektronik & Gadget
Baseus EnerFill FC11 10000mAh Fast Charging Powerbank, Solusi Anti Lowbat Tanpa Ribet Kabel!
Health & Beauty
Aroma Clean & Effortless untuk Sehari-hari, Alchemist Eau de Parfum Pink Laundry vs Powder Room!
Health & Beauty
Double Cleansing yang Nggak Bikin Takut, Ini Dia Cleansing Oil yang Aman buat Pori-pori dan Kulit Sensitif!
Elektronik & Gadget
UNE 12000mAh Powerbank Magnetic Qi2, Solusi Charging Ngebut Tanpa Ribet!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
Alasan David Beckham Diblokir Anaknya, Disebut Melanggar Surat Peringatan
Sinopsis SAS: Red Notice di Bioskop Trans TV Hari Ini
7 Fakta Menarik Drama China Speed and Love, Chemistry Pemainnya Disorot
Most Popular
1
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
2
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
3
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
4
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce
5
Emily Ratajkowski Berhijab Sambut Wali Kota Muslim New York, Unggahan Dikritik
MOST COMMENTED











































