Sekali Coba Botox Aktris Ini Langsung Kapok, Kenapa?
Rahmi Anjani - wolipop
Jumat, 20 Apr 2018 11:10 WIB
Jakarta
-
Perawatan wajah seperti Botox atau filler tergolong biasa di kalangan para selebriti. Apalagi untuk mereka yang sudah berusia matang. Botox pun pernah dilakukan aktris senior Jane Seymour. Namun baru pertama kali mencoba, pemain film James Bond tersebut sudah langsung kapok dan tak ingin mencobanya lagi. Kenapa?
Jane mengaku pernah mencoba tindakan kecantikan untuk menghilangkan tanda-tanda penuaan di wajahnya. Tapi setelah melakukannya sekali dua dekade lalu, wanita 67 tahun itu tak tertarik mencoba lagi. Menurutnya, perawatan suntik itu membuat otot jadi kaku sehingga menggangu saat akting.
"Aku bisa berubah pikiran tapi aku sudah berusia 67 tahun, apa yang aku coba sembunyikan? Bahwa aku berusia 30 tahun? Aku tidak mau menghabiskan waktu selamanya untuk terobsesi pada penampilan," kata Jane Seymour pada The Cut.
Baca Juga: Foto Before After Iis Dahlia Lakukan Botox Hingga Tanam Benang
"Aku pernah mencoba Botox sekitar dua puluh tahun lalu. Aku pikir itu bagus untuk banyak orang tapi aku kehilangan ekspresiku. Bahkan jika kamu hanya menggunakan sedikit Botox, kamu tidak punya ekspresi yang cukup untuk menjadi aktris. Itu juga membuat dahiku mengerut," tambah Jane.
Meski menolak untuk Botox, tidak dipungkiri Jane jika ia pernah melakukan perbaikan bagian wajah lain. Wanita asal Inggris ini mengaku pernah eyelift. Namun ia mengatakan jika prosedur hanya sedikit memperbaiki matanya dan diterapkan lebih dari 10 tahun lalu.
Baca Juga: Lagi Tren di Kalangan Pria, Suntik Botox di Testis
Tidak melakukan Botox atau eyelift lagi, Jane Seymour kini lebih fokus pada merawat diri. Ia pun mengaku selalu mengeksfoliasi wajah setiap pagi setelah mandi. Lalu Jane mengaplikasikan pelembap dan menghabiskan 15 menit selanjutnya untuk makeup. Pintar makeup, ia bahkan merias diri sendiri saat datang ke Oscar tahun ini.
Jane pun telah kini telah menerima dirinya apa adanya. Ia bahkan percaya diri untuk berpose untuk Playboy di usia 67 tahun. Sebelumnya, Jane sudah dua kali melakukan pemotretan untuk majalah dewasa itu.
"Aku pikir itu menggelikan. Aku bilang, 'Apa kamu serius? Aku wanita 67 tahun. Tapi mereka mengambil foto yang paling cantik. Ada beberapa yang merupakan foto-foto terbaik yang pernah diambil untukku, lebih baik dari ketika aku berusia 20 tahun,"tuturJaneSeymour. (ami/ami)
Jane mengaku pernah mencoba tindakan kecantikan untuk menghilangkan tanda-tanda penuaan di wajahnya. Tapi setelah melakukannya sekali dua dekade lalu, wanita 67 tahun itu tak tertarik mencoba lagi. Menurutnya, perawatan suntik itu membuat otot jadi kaku sehingga menggangu saat akting.
"Aku bisa berubah pikiran tapi aku sudah berusia 67 tahun, apa yang aku coba sembunyikan? Bahwa aku berusia 30 tahun? Aku tidak mau menghabiskan waktu selamanya untuk terobsesi pada penampilan," kata Jane Seymour pada The Cut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku pernah mencoba Botox sekitar dua puluh tahun lalu. Aku pikir itu bagus untuk banyak orang tapi aku kehilangan ekspresiku. Bahkan jika kamu hanya menggunakan sedikit Botox, kamu tidak punya ekspresi yang cukup untuk menjadi aktris. Itu juga membuat dahiku mengerut," tambah Jane.
Meski menolak untuk Botox, tidak dipungkiri Jane jika ia pernah melakukan perbaikan bagian wajah lain. Wanita asal Inggris ini mengaku pernah eyelift. Namun ia mengatakan jika prosedur hanya sedikit memperbaiki matanya dan diterapkan lebih dari 10 tahun lalu.
Baca Juga: Lagi Tren di Kalangan Pria, Suntik Botox di Testis
Tidak melakukan Botox atau eyelift lagi, Jane Seymour kini lebih fokus pada merawat diri. Ia pun mengaku selalu mengeksfoliasi wajah setiap pagi setelah mandi. Lalu Jane mengaplikasikan pelembap dan menghabiskan 15 menit selanjutnya untuk makeup. Pintar makeup, ia bahkan merias diri sendiri saat datang ke Oscar tahun ini.
Jane pun telah kini telah menerima dirinya apa adanya. Ia bahkan percaya diri untuk berpose untuk Playboy di usia 67 tahun. Sebelumnya, Jane sudah dua kali melakukan pemotretan untuk majalah dewasa itu.
"Aku pikir itu menggelikan. Aku bilang, 'Apa kamu serius? Aku wanita 67 tahun. Tapi mereka mengambil foto yang paling cantik. Ada beberapa yang merupakan foto-foto terbaik yang pernah diambil untukku, lebih baik dari ketika aku berusia 20 tahun,"tuturJaneSeymour. (ami/ami)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Beauty Influencer China Lunasi Utang Rp 900 Juta, Dituduh Pura-pura Lumpuh
Jessie Buckley Ungkap Alasan Suami Tak Pernah Menemaninya di Karpet Merah
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Sinopsis Cabin Fever 3: Patient Zero di Bioskop Trans TV
Zhao Lusi Kembali Akting Setelah Hiatus karena Depresi, Ungkap Rencana di 2026
Most Popular
1
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
2
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
3
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
4
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
5
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal
MOST COMMENTED











































