Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Ingin Nikah Lagi, Gwyneth Paltrow Merasa Seperti Gadis 21 Tahun

Kiki Oktaviani - wolipop
Sabtu, 03 Feb 2018 16:42 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Getty Images
Jakarta - Perasaan Gwyneth Paltrow saat ini sedang berbunga-bunga. Lantaran aktris 45 tahun itu ingin menikah lagi. Gwyneth mengaku rasanya seperti gadis 21 tahun lagi.

Akhir tahun lalu, mantan istri Chris Martin itu mengumumkan pertunangannya dengan sutradara dan produser Brad Falchuk. Sejak saat itu, dia dan tunangannya sedang merencanakan pernikahan.

Ingin Nikah Lagi Buat Gwyneth Paltrow Merasa Seperti Gadis 21 TahunFoto: Getty Images


ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Aku begitu bersemangat dengan segala hal. Aku belum pernah merasakan pesta pernikahan. Jadi walaupun kini aku 45 tahun, aku merasa seperti 21 tahun," kata Gwyneth untuk majalah Goop.

Sebelumnya Gwyneth menikah dengan sang vokalis Coldplay pada 2003. Namun saat itu mereka tidak merayakan pesta besar-besaran. Tampaknya, pernikahan keduanya ini akan berlangsung lebih meriah.

"Ternyata menyenangkan membahas pernikahan dengan teman-teman perempuanku. Meeka mengirimku foto gaun pernikahan. Mereka sama bersemangatkan sepertiku. Itu sungguh lucu," ucap ibu dua anak itu.

Ingin Nikah Lagi Buat Gwyneth Paltrow Merasa Seperti Gadis 21 TahunFoto: Istimewa


Aktris yang berhubungan baik dengan mantan suaminya itu bahkan dikabarkan akan berjalan bersama dengan Chris Martin di pernikahan keduanya nanti. Kabar tersebut disampaikan oleh situs gosip Closer Magazine.

Sumber mengungkapkan bahwa Gwyneth ingin menunjukkan seberapa dekatnya dia dengan mantan suaminya. Hingga momen pernikahannya nanti akan hadir Chris Martin yang menemaninya berjalan di pelaminan. (kik/kik)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads