Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Iklan Produk Pemutih Kulit Malaysia Jadi Kontroversi karena Tampilkan KDRT

Hestianingsih - wolipop
Selasa, 17 Okt 2017 11:50 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: ist
Jakarta - Sebuah iklan di Malaysia menuai kontroversi di kalangan netizen. Iklan berdurasi 3.35 menit yang diunggah di Facebook itu mempromosikan produk kecantikan yang dianggap mendiskreditkan wanita.

Adalah SlimmeWhite, produk pelangsing tubuh dan pencerah kulit yang jadi perbincangan panas. Sejumlah adegan dalam iklan tersebut mengindikasikan kalau menjadi langsing dan berkulit putih adalah satu-satunya cara bagi wanita untuk menghindari kekerasan dalam rumah tangga.

Video diawali dengan adegan seorang istri yang diusir dan memohon pada suaminya agar diperbolehkan kembali masuk ke rumah. Sang suami digambarkan telah menceraikan istrinya dengan talak 3.
Foto: ist

Iklan video kemudian memperlihatkan adegan kilas balik, di mana sang istri mengalami kekerasan secara fisik maupun verbal. Mulai dari dibentak, dihina hingga wajahnya disiram air. Sang suami bahkan menyebutnya seperti 'badak' karena tidak berdandan saat di rumah.
Foto: ist

Dalam iklan, sang istri digambarkan wajahnya kusam dan pucat. Cara berpakaiannya pun tidak modis. Ia juga terlihat tak memakai makeup.
Foto: ist

Pada adegan lain, diceritakan istri yang dipanggil Sya itu pindah dan tinggal bersama kakak perempuannya. Lalu sang kakak menyarankan Sya untuk minum sebotol SlimmeWhite.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Satu bulan kemudian, Sya yang awalnya berkulit gelap berubah penampilan dengan kulit putih dan tubuh lebih langsing. Begitu melihat penampilan baru istrinya, sang suami langsung minta maaf dan memohonnya untuk kembali, namun permintaan itu ditolak Sya.
Foto: ist

"Hargailah orang yang kita sayang. Sebelum kita kehilangan mereka untuk selama-lamanya. Bukan isteri kita tidak cantik cuma kadang mereka sibuk menjaga kita anak-anak dan kerja rumah," begitu pesan yang tertulis menjelang akhir video.

Video diakhiri dengan pesan iklan, "SlimmeWhite membantu mencerahkan kulit dan menurunkan berat badan."
Foto: ist

Reaksi netizen pun terpecah terkait iklan video yang di-posting di Facebook pada 25 September 2017. Video hingga saat ini menjadi viral dengan lebih dari 1,7 juta views, 31 ribu shares dan mengundang 3.700 komentar.

Sejumlah netizen menilai iklan tersebut sarat unsur misogynistic, atau prasangka buruk terhadap wanita. Menurut mereka, wanita bukan sekadar dilihat dari warna kulit dan ukuran tubuhnya dan perusahaan seharusnya mengedukasi wanita agar mencintai serta menerima dirinya sendiri.
Foto: ist

Namun tak sedikit pula netizen yang berpendapat bahwa wanita memang sebaiknya tetap menjaga penampilan di tengah kesibukan mengurus rumah, suami dan anak.

Bagaimana menurutmu? Apakah iklan ini telah mendiskreditkan gender tertentu atau sebuah strategi pemasaran yang inspiratif? Sementara itu dikutip dari Advertising Marketing, belum ada tanggapan dari pihak SlimmeWhite terkait iklan kontroversial ini. (hst/hst)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads