Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Victoria Beckham Ingin Desain Busana Pengantin untuk Pippa Middleton

Intan Kemala Sari - wolipop
Minggu, 07 Agu 2016 15:05 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Getty Images
Jakarta - Sebagai seorang desainer, Victoria Bechkam tak kehilangan ide untuk berkreatifitas dengan mendesain busana pengantin. Belum lama ini, ibu empat anak itu mendesain busana pengantin untuk sahabatnya, Eva Longoria. Kali ini, Vic mengaku sangat ingin membuatkan busana pengantin untuk Pippa Middleton yang baru saja bertunangan dengan miliuner Jams Matthews bulan lalu

Sebuah sumber menyebutkan bahwa mantan personel Spice Girls itu mendekati Pippa saat pernikahan Kate dan Pangeran William pada 2012 lalu. Pippa merasa sangat senang namun sebenarnya adik dari Kate Middleton itu ingin memilih gaun dari desainer yang belum terlalu terkenal.

Meski demikian, istri dari David Beckham itu tidaklah cepat menyerah. Ia berharap sahabatnya, Eva Longoria akan mempromosikan dirinya kepada Pippa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Victoria berencana untuk mendesain busana pengantin Pippa. Dia menulis semua daftar nama teman-teman selebritinya untuk mempromosikan busananya. Victoria tahu bahwa Pippa menyenangi para aktris Hollywood dan berharap bahwa Kate Beckinsale serta Scarlett Johansoon akan membantunya mendapatkan atensi Pippa," kata sebuah sumber seperti dikutip dari Female First.

Untuk melancarkan aksinya, desainer 42 tahun itu dikabarkan telah mengirimkan karangan bunga berukuran besar kepada Pippa sebagai ucapan selamat atas pertunangannya. Hal itu membuat wanita 32 tahun tersebut senang dan menarik atensinya.

"Vic bahkan mengirimkan beberapa potong busana sample dan berjanji untuk mengajaknya bekerja sama dalam sebuah kampanye jika Pippa memilihnya. Dia sangat menginginkan Pippa mengenakan rancangannya dan tidak akan berhenti sampai ada keputusan pasti," tutup sebuah sumber. (itn/ami)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads